Sepekan Tenggelam, Daihatsu Sigra yang Terjungkal di Sungai Konaweeha Ditemukan dan Berhasil Dievakuasi

- 9 Agustus 2022, 17:13 WIB
Proses evakuasi Daihatsu Sigra yang tenggelam di Sungai Konaweeha, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara.
Proses evakuasi Daihatsu Sigra yang tenggelam di Sungai Konaweeha, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara. /Mirkas/kendarikita.com

KENDARI KITA - Sepekan tenggelam, mobil Daihatsu Sigra yang terjungkal di Sungai Konaweeha, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra), akhirnya berhasil ditemukan dan dievakuasi ke darat, Selasa 9 Agustus 2022.

Untuk proses evakuasi, masyarakat setempat dibantu pengendara yang melintas di kawasan tersebut menggunakan dua pincara.

Mobil mini bus itu ditemukan kurang lebih 200 meter dari lokasi tenggelam saat mobil tersebut terjungkal di sungai.

Baca Juga: Hendak Menyeberang Gunakan Pincara, Daihatsu Sigra Terjun ke Sungai Konaweeha

Kapolres Konawe, AKBP Ahmad Setiadi membenarkan perihal mobil mini bus yang berhasil ditemukan dan dievakuasi.

Kapolres Konawe mengatakan, mobil tersebut ditemukan oleh masyarakat yang melakukan pencarian.

"Proses evakuasi dibantu masyarakat sekitar dan pengedara yang melintas di sekitar kejadian," ujar Kapolres Konawe.

Baca Juga: Teror Busur Kembali Resahkan Warga Kendari, Pelaku Beraksi di Malam Hari

AKBP Ahmad Setiadi menambahkan, mobil tersebut berhasil dievakuasi sekitar pukul 11.30 Wita. Dan dinaikan ke daratan dengan cara ditarik secara gotong royong.

Halaman:

Editor: Mirkas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x