Bukan Kim Jong Un, Endang Anggap Kery Sedang 'Mabuk': Usulkan Pasangan dengan Ali Mazi

- 27 September 2022, 20:41 WIB
Bukan Kim Jong Un, Endang Anggap Kery Sedang 'Mabuk': Usulkan Pasangan dengan Ali Mazi
Bukan Kim Jong Un, Endang Anggap Kery Sedang 'Mabuk': Usulkan Pasangan dengan Ali Mazi /

“Kita bukan negara komunis seperti Korea Utara, dan KSK bukan Kim Jong Un,” jelas Endang.

Sementara itu, berkenaan dengan pencalonan KSK sebagai calon Gubernur (cagub) Sultra pada Pilkada tahun 2024, Ia mengakui KSK sebagai salah satu figur cagub terkuat.

Baca Juga: Said Aqil Siroj Resmi Jadi Komisaris Utama Entitas MNC Group, Ini Harapan Hary Tanoesoedibjo

Namun supaya lebih kuat lagi Endang menyarankan agar KSK menggaet Ali Mazi Gubernur Sultra saat ini sebagai calon Wakil Gubernur (Cawagub).

"Karena sebagai pemimpin keduanya punya banyak kesamaan dan chemistry. Selain itu keduanya mewakili wilayah daratan dan kepulauan," ujarnya.

Ia juga menambahkan Kepala Daerah yang sudah dua periode secara konstitusi bisa maju kembali sebagai Wakil Kepala Daerah, dan sudah banyak presedennya. Seperti yang pernah terjadi di Surabaya saat Tri Rismaharini menjadi Walikota berpasangan dengan Bambang Dwi Hartono yang pernah menjabat Walikota dua periode sebelumnya.

Baca Juga: Realisasi Aspirasi Masyarakat, Sudirman Bangun 82 Sumur Bor dan Infrastruktur Lingkungan

“Jadi ini tidak mengada-ada, bisa secara konstitusi. Yang tidak bisa itu Presiden dua periode lalu jadi Cawapres” tegas Endang.

Selain bisa secara konstitusi pencalonan pasangan KSK-Ali Mazi sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra juga akan semakin memuluskan jalannya proyek-proyek mercusuar Ali Mazi seperti pembangunan kantor gubernur, tugu Oputa Yii Ko, Jalan Toronipa, Rumah Sakit Jantung, Perpustakaan.

“Saya dengar Ali Mazi juga masih akan membangun lagi kantor DPRD dengan anggaran 100 M, ini akan semakin mulus bila KSK-Ali Mazi terpilih di 2024. Apa lagi kalau Partai Nasdem menang pilcaleg,” jelas Endang panjang lebar.

Halaman:

Editor: Muh. Rifky Syaiful Rasyid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x