Kolaborasi Perangi Peredaran Narkoba, Kemenkumham Sultra Libatkan APH Bersih-bersih Lembaga Pemasyarakatan

- 17 Maret 2023, 19:13 WIB
Kanwil Kemenkumham Sultra libatkan APH dalam kegiatan bersih-bersih lembaga pemasyarakatan di Lapas Kelas IIA Kendari.
Kanwil Kemenkumham Sultra libatkan APH dalam kegiatan bersih-bersih lembaga pemasyarakatan di Lapas Kelas IIA Kendari. /Mirkas/Kendarikita.com

KENDARI KITA - Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Ham (Kemenkumham) Sulawesi Tenggara (Sultra) terus berkolaborasi bersama Badan Narkotika Nasional (BNN), TNI dan Polri dalam memerangi peredaran gelap dan penyalahgunaan Narkoba di bumi anoa.

Salah satu bentuk kolaborasi tersebut dengan melakukan bersih-bersih lembaga pemasyarakatan se-Sultra, Jumat 17 Maret 2023.

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke-59.

Baca Juga: Kunjungi Rutan Kelas IIB Raha, Kakanwil Kemenkumham Sultra Sampaikan Pesan ini Kepada Warga Binaan

Beberapa Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan jajaran Kemenkumham Sultra yang diperiksa diantaranya Lapas Kendari, Rutan Kendari, LPKA Kendari, LPP Kendari, Lapas Baubau, Rutan Kolaka, Rutan Raha dan Rutan Unaaha.

Kakanwil Kemenkumham Sultra, Silvester Sili Laba (depan, kedia dari kiri) saat menjelaskan hasil bersih-bersih di UPTD se-Sultra.
Kakanwil Kemenkumham Sultra, Silvester Sili Laba (depan, kedia dari kiri) saat menjelaskan hasil bersih-bersih di UPTD se-Sultra. kendarikita.com

Alhasil, tim bersih-bersih lembaga pemasyarakatan tidak menemukan barang-barang yang membahayakan bagi keamanan dan ketertiban Lapas maupun Rutan.

Baca Juga: Kanwil Kemenkumham Sultra Peringati Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59 Lewat Perhelatan Ekshibisi Sepak Bola

Kepala Kanwil Kemenkumham Sultra, Silvester Sili Laba menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada aparat penegak hukum (APH), yang telah terlibat dalam kegiatan bersih-bersih tersebut.

Halaman:

Editor: Mirkas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x