Pimpin Forum PRB, Yudhianto Mahardika : Langkah Awal, Kunjungi Daerah Rawan Bencana

- 4 September 2023, 01:56 WIB
Ketua Forum PRB Sulawesi Tenggara, Yudhianto Mahardika saat menyampaikan sambutannya usai terpilih secara aklamasi.
Ketua Forum PRB Sulawesi Tenggara, Yudhianto Mahardika saat menyampaikan sambutannya usai terpilih secara aklamasi. /Mirkas/kendarikita.com

KENDARI KITA - Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) Yudhianto Mahardika pimpin Forum Pengurangan Risiko Bencana (PRB) Sulawesi Tenggara (Sultra) periode 2023-2026.

Putra sulung Anton Timbang itu terpilih secara aklamasi pada Kongres ll pembentukan Forum RBP, di Claro Hotel Kendari, Minggu 3 September 2023.

Yudi Mahardika mengungkapkan, langkah awal yang akan dilakukan yaitu mengunjungi daerah rawan bencana untuk menganulir bencana tersebut.

Baca Juga: Kadis PUPR Muna Bakal Tinjau Lapangan Jalan Poros Lupia-Sarimulyo yang Diblokir Warga

"Dengan terpilihnya saya sebagai ketua dalam forum ini, program pertama yang akan kami lakukan yaitu berkunjung di desa-desa pelosok untuk memastikan daerah-daerah yang rawan bencana, jadi itu nanti yang akan kami perjuangan, bagaimana untuk menganulir agar tidak terjadi bencana lagi," tutupnya.

Sementara itu, Kepala BPBD  Provinsi Sultra, Muhammad Yusup mengatakan, dengan terpilihnya Yudianto Mahardika secara aklamasi, menandakan bahwa memang pemilihan ketua betul-betul diinginkan oleh forum.

Foto bersama peserta Kongres ll pembentukan Forum RBP, di Claro Hotel Kendari, Minggu 3 September 2023.
Foto bersama peserta Kongres ll pembentukan Forum RBP, di Claro Hotel Kendari, Minggu 3 September 2023. kendarikita.com

Baca Juga: Berikut 3 Zodiak Ini Yang Akan Banjir Rezeki Awal Bulan September

"Apalagi saya tau, kapasitas pak Yudi ini punya kemampuan di organisasi manapun, ditambah lagi saat ini beliau sebagai anggota Komisi lll DPRD Provinsi membidangi bidang penanggulangan bencana," ujarnya.

Halaman:

Editor: Mirkas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x