Polda Sultra Laksanakan Operasi Ketupat Anoa 2024 untuk Amankan Mudik Idul Fitri

- 3 April 2024, 08:13 WIB
Polda Sultra Laksanakan Operasi Ketupat Anoa 2024 untuk Amankan Mudik Idul Fitri
Polda Sultra Laksanakan Operasi Ketupat Anoa 2024 untuk Amankan Mudik Idul Fitri /Dok. Kendari Kita/Emil

KENDARI KITA - Hari ini, seluruh Indonesia bersiap memulai operasi Ketupat 2024 dalam rangka mengamankan perayaan Idul Fitri.

Di Sulawesi Tenggara (Sultra), Kepolisian Daerah (Polda) Sultra telah melaksanakan apel gelar pasukan yang menandai dimulainya operasi tersebut.

Kepala Biro Operasional (Karo Ops) Polda Sultra, Kombes Pol Tumpal Damayanus, mengatakan, operasi ini akan dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia mulai 4 April hingga 16 April 2024 untuk mengamankan perayaan Idul Fitri.

Baca Juga: Berikut 4 Ralaman Zodiak Hokinya Akan Kaya Raya dan Hidupnya Dipenuhi Dengan Kemewahan

"Mulai besok tanggal 4 April sampai tanggal 16 April kita sudah mulai melaksanakan operasi Ketupat Anoa 2024 dalam rangka mengamankan pelaksanaan hari raya Idul Fitri," ungkap Kombes Pol Tumpal Damayanus, Rabu, 3 April 2024.

Tumpal menjelaskan, operasi ini melibatkan 4072 personel gabungan dari Polri, TNI, serta stakeholder terkait.

Dengan membuka 51 pos pengamanan, 13 pos pelayanan, dan 9 pos terpadu, mereka siap mengawal jalur-jalur mudik serta tempat-tempat keramaian.

Baca Juga: Berikut 4 Ramalan Shio Yang Akan Mendapat Rezeki Berlimpah di Bulan ini, Hoki Banget

"Atensi kita tetap pada titik-titik jalur mudik dan tempat-tempat keramaian serta kerawanan macet dan kerawanan kejahatan," jelasnya.

Menurut Tumpal, pengamanan tidak hanya terfokus pada jalur darat, namun juga di pelabuhan dan perumahan-perumahan yang ditinggalkan masyarakat yang mudik.

Halaman:

Editor: Emil Rusmawansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x