Upaya Pengendalian Penyebaran Covid 19 : Presiden Joko Widodo Dorong Percepatan Program Vaksinasi di Daerah

- 21 Februari 2022, 10:59 WIB
Presiden Joko Widodo meninjau pelaksanaan program vaksinasi untuk masyarakat di beberapa daerah secara virtual melalui konferensi video di Istana Kepresidenan Bogor, pada Jumat, 18 Februari 2022. Foto: BPMI Setpres/Lukas
Presiden Joko Widodo meninjau pelaksanaan program vaksinasi untuk masyarakat di beberapa daerah secara virtual melalui konferensi video di Istana Kepresidenan Bogor, pada Jumat, 18 Februari 2022. Foto: BPMI Setpres/Lukas /Presidenri.go.id/

 

KENDARI KITA -  Presiden Joko Widodot erus mengingatkan pemerintah daerah agar fokus pada pengendalian penyebaran kasus Covid 19 varian Omicron di tanah air.

Salah satu bentuk upaya pengendalian penyebaran varian baru Covid 19 tersebut melalui percepatan program vaksinasi.

Olehnya itu, Presiden Joko Widodo mendorong percepatan program vaksinasi di seluruh daerah dengan memfokuskan suntikan kedua dan penguat (booster), utamanya bagi para Lansia dan di tempat-tempat dengan interaksi tinggi.

Baca Juga: Ramalan Horoskop Hari ini Senin 21 Februari 2022: Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces Karir, Kepercaan

Baca Juga: Jadwal Acara TV di SCTV Hari Senin 21 Februari 2022, Ada Dewi Rindu dan Suster El

Hal itu disampaikan Presiden Joko Widodo saat meninjau pelaksanaan program vaksinasi untuk masyarakat di beberapa daerah secara virtual melalui konferensi video, di Istana Kepresidenan Bogor, pada Jumat 18 Februari 2022.

“Saya hanya ingin mendorong agar seluruh kabupaten/kota dan provinsi ini konsentrasi di suntikan yang kedua, dan juga suntikan yang ketiga atau booster. Karena dosis kedua dan dosis ketiga ini saya lihat masih banyak yang masih di bawah 60 persen, masih rendah, dan agar didahulukan yang lansia,” ucap Presiden, dilansir kendarikita.com (kendari.pikiran-rakyat.com) pada laman presidenri.go.id.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden berdialog langsung dengan sejumlah perwakilan di daerah yang melakukan vaksinasi secara serentak. Para peserta tersebut tersebar di 17 provinsi yakni Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatra Barat, Lampung, Kalimantan Selatan, Papua, Maluku, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Gorontalo, Sumatera Selatan, Kalimantan Tengah, Bengkulu, Sumatera Utara, dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Halaman:

Editor: Mirkas

Sumber: presidenri.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x