Jalan Rusak di Kendari Banyak Memakan Korban, Warga Tuntut Tindakan Pemerintah

- 28 Juni 2024, 18:43 WIB
Jalan Rusak di Kendari Banyak Memakan Korban, Warga Tuntut Tindakan Pemerintah
Jalan Rusak di Kendari Banyak Memakan Korban, Warga Tuntut Tindakan Pemerintah /Dok. Kendari Kita/Mirkas

KENDARI KITA - Jalan rusak berlubang di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, telah memakan banyak korban setiap harinya.

Salah satunya kerusakan jalan yang berada di Jalan Haji Latama Bunggulawa, Kelurahan Punggolaka, Kecamatan Puuwatu yang diduga disebabkan oleh kurangnya drainase dan seringnya terjadi banjir di lokasi tersebut.

Menurut pengakuan masyarakat setempat, kerusakan jalan ini telah berlangsung selama kurang lebih setahun.

Baca Juga: KPK Didesak Periksa Pj Wali Kota Kendari Terkait Dugaan Korupsi

Seorang penjual makanan ayam di daerah tersebut, Idul, menjelaskan penyebab kerusakan jalan kepada awak media.

"Akibat kurangnya drainase, air tergenang di jalan kemudian kendaraan lalu-lalang, rusak lah jalanan," ujar Idul, Jumat, 28 Juni 2024..

Dampak dari kerusakan jalan ini sangat serius. Idul mengungkapkan bahwa sering terjadi kecelakaan yang melibatkan pengendara sepeda motor maupun mobil.

Baca Juga: LIRA-Butur Ungkap Dugaan Penyimpangan Dana PEN di Buton Utara, Bangunan Pasar Rusak Setelah 6 Bulan Dibangun

Masyarakat setempat dan pengembang telah berusaha menimbun jalan untuk meningkatkan keamanan, namun upaya ini tidak bertahan lama.

"Yang saya tanyakan dimana pemerintah ini kenapa belum ada tindaklanjutnya," tegasnya.

Idul berharap pemerintah segera menanggapi masalah ini dan melakukan perbaikan jalan agar pengendara bisa melewati Jalan Haji Latama Bunggulawa dengan nyaman.

Baca Juga: Berikut Inilah Lirik Lagu Berjudul Pura-Pura Bahagia oleh Cut Zahra

Sementara itu, Ketua RT 14 RW 09, Sukardin Ahmad, menyatakan bahwa pihaknya telah mengambil langkah awal dengan mengirimkan surat rekomendasi kepada pihak kelurahan terkait masalah jalan tersebut.

"Tapi sampai saat ini belum ada kelihatan, meskipun sempat ada pengukuran jalanan," kata Sukardin.

Hingga saat ini, belum ada tanggapan resmi dari pihak pemerintah mengenai rencana perbaikan jalan di Jalan Haji Latama Bunggulawa.

Baca Juga: Ramalan Shio Hari Ini: 3 Shio Ini Mendadak Mendapat Hoki, Bulan ini Paling Beruntung

Masyarakat setempat terus menunggu tindakan nyata untuk mengatasi masalah yang telah berlangsung lama ini.***

Editor: Emil Rusmawansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah