Arokap Kendari dan PDJI Sultra Sukses Mengantarkan Dua DJ Juarai Kompetisi di Makassar

- 14 Februari 2023, 20:55 WIB
Ketua Arokap Kendari, Amran (kanan) dan Dewan Pembina PDJI Sultra, Herry Kaizen (kiri) berpose bersama dua DJ perwakilan Sultra yang berhasil menjuarai AUHM DJ Competition di Makassar.
Ketua Arokap Kendari, Amran (kanan) dan Dewan Pembina PDJI Sultra, Herry Kaizen (kiri) berpose bersama dua DJ perwakilan Sultra yang berhasil menjuarai AUHM DJ Competition di Makassar. /Mirkas/kendarikita.com

KENDARI KITA - Asosiasi Rumah Makan, Refleksi, Bioskop, Karaoke, Warkop, Pub (Arokap) Kota Kendari bersama PDJI Sultra sukses mengantarkan dua disc jockey (DJ) asal Kota Kendari memenangkan AUHM DJ Competition, di Makassar.

Kompetisi DJ tersebut diikuti para disc jockey dari berbagai daerah di kawasan Indonesia Timur.

Ketua Arokap Kendari, Amran mengatakan, pihaknya hanya mengirimkan dua DJ perwakilan Sultra.

Baca Juga: Konser Musik Si Syantik Pujaan Hati, Sibad Perdana Sapa Ratusan Penggemar di Kendari

Dari tiga kategori lomba, lanjut Amran, perwakilan DJ asal Sultra mengikuti dua kategori yakni kelas profesional dan Master.

Hasilnya, dua DJ perwakilan tersebut dinobatkan sebagai juara pada dua kelas tersebut.

"Untuk kelas Profesional ada DJ Leonardo Ibo yang berhasil keluar sebagai juara 1. Kemudian, pada kelas master ada DJ Hans juga juara 1," ujar Amran, Selasa 14 Februari 2023.

Baca Juga: Dirut Perumda Sultra Diperiksa Penyidik Kejati, Atas Dugaan Korupsi Pertambangan di Wilayah IUP OP PT Antam

Atas prestasi tersebut, GM Inulvista ini mengaku bangga dan akan terus mendukung bakat para talenta muda Sultra di bidang DJ untuk mengharumkan nama daerah di kanca nasional dan internasional.

Ketua Arokap Kendari, Amran (kedua dari kiri) dan Dewan Pembina PDJI Sultra, Herry Kaizen (kedua dari kanan) perpose bersama DJ Leonardo Ibo (kanan) dan DJ Hanz (kiri).
Ketua Arokap Kendari, Amran (kedua dari kiri) dan Dewan Pembina PDJI Sultra, Herry Kaizen (kedua dari kanan) perpose bersama DJ Leonardo Ibo (kanan) dan DJ Hanz (kiri). kendarikita.com

"Ya, kami berhasil membuktikan kalau Sultra punya anak-anak muda berbakat yang mampu mengharumkan nama daerah. Dan mereka jni harus terus didukung," ungkapnya.

Baca Juga: Ekspansi di Kendari, Chatime dan Cupbop Hadirkan Minuman Kekinian dan Makanan Korea

"Kegiatan positif ini sepenuhnya didukung oleh seluruh rekan-rekan manager dan pengusaha hiburan malam di Kota Kendari, khususnya yang tergabung di Arokap," tambahnya.

Pascakompetisi di Makassar, kini DJ Ibo dan DJ Hans akan mempersiapkan diri untuk mengikuti kompetisi tingkat nasional di Bali.

Di tempat yang sama, Dewan Pembina PDJI Sultra, Herry Kaizen mengatakan, pihaknya sangat berterimakasih kepada para manager dan pengusaha yang tergabung di Arokap Kendari, telah ikut serta mensuport dan berpartisipasi dalam mendukung dua DJ yang telah didelegasikan oleh PDJI Sultra pada AUHM DJ Competition di Makassar.

Baca Juga: Pemerintah Didesak Prioritaskan Alokasi Anggaran untuk Program Jargas

Lebih lanjut, pria yang populer dengan sapaan Herry itu menambahkan, prestasi yang telah ditorehkan DJ Hanz dan DJ Ibo tentu menjadi kebanggaan bersama, dan hendaknya bisa menjadi motivasi bagi para pemuda di Sultra, untuk terus aktif mengasah bakat dan talenta sehingga bisa berprestasi.

Ia juga berharap kepada Pemerintah Kota Kendari Khususnya Pariwisata agar memperhatiakan anak mudah yang berbakat seperti DJ Handz dan DJ Leonardo Ibo yang telah membanggakan Kendari.

Menurut dia, Sulta pada umumnya dan terkhusus di Kendari, memiliki talenta muda yang berbakat dan membutuhkan dukungan untuk menorehkan prestasi di kanca nasional hingga internasional.

Baca Juga: Menaker Bicara Urgensi UU Perlindungan Pekerja Rumah Tangga

Olehnya itu, Herry berharap kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra dan Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari dapat mendukung para pemuda berbakat dalam mengikuti kompetisi.

"Kami berharap kepada pemerintah agar mendungkung penuh kami di pertandingan selanjutnya, pada Juni mendatang di Bali," harapnya.

Sementara itu, DJ Leonardo Ibo sebagai juara di kelas profesional menyampaikan rasa bangga dan kebahagiaannya atas pencapaian yang diraihnya dalam kompetisi yang diikutinya.

Baca Juga: Perbedaan KTP Digital dan KTP Biasa

DJ Ibo juga mengaku, bahwa dirinya tidak menyangka bisa mendapatkan juara. Tak lupa pula Ia menyampaikan terimakasih kepada Arokap Kendari dan PDJI Sultra, yang telah memberikan dukungan sehingga dapat mengharumkan nama Sultra di kawasan Indonesia Timur.

"Sebenarnya ketika mau pergi, saya ndak terlalu berharap juara satu. Tapi Alhamdulillah bisa dapat juara," ucapnya.

DJ Handz yang menjuarai kelas master juga menyampaikan kebahagiaan dan rasa bangga dengan torehan prestasi yang diukirnya.

Baca Juga: Seleksi JPTP Pemkab Mubar, Husein Tali: Hasil Akhir Bupati yang Menentukan

Hanz menambahkan, kemenangan yang diraihnya itu tak terlepas dari dukungan Arokap Kendari dan PDJI, yang telah mendampingi dirinya dan DJ Ibo dalam AUHM DJ Competition di Makassar.

Terkait penilaian negatif kebanyakan orang terhadap DJ, Hanz tak menampik jika hal itu masih membayangi bagi mereka yang bergelut di profesi DJ.

"Kalau soal penilaian negatif terhadap profesi DJ ini yah memang kita tidak pungkiri. Karena kita ini berada di dunia malam yang selalu dipersepsikan dengan hal-hal negatif seperti alkohol dan Narkoba. Makanya, saya berharap kepada anak muda yang berprofesi yang sama, agar lebih konsisten berkarir dan tidak menyentuh hal-hal negatif, sehingga kita dapat membuktikan ke publik, bahwa pemain DJ itu tidak semua sama," ungkap Hanz, mengakhiri sesi wawancara. ***

Editor: Mirkas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x