Lebarkan Sayap Bisnis di Kendari, PT Berkarya Sinergi Mandiri Bidik Pengusaha Tambang

- 8 Mei 2024, 12:02 WIB
Proses pengguntingan pita menandai opening kantor cabang PT Berkarya Sinergi Mandiri di Kota Kendari.
Proses pengguntingan pita menandai opening kantor cabang PT Berkarya Sinergi Mandiri di Kota Kendari. /Mirkas/kendarikita.com

KENDARI KITA - PT Berkarya Sinergi Mandiri (BSM) melebarkan sayap bisnisnya di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Operasional PT BSM di Kota Kendari dimulai dengan melakukan grand opening kantor di Jalan Martandu, Kelurahan Kambu, Kecamatan Kambu, Rabu 8 Mei 2024.

Dalam pemasaran produknya, PT BSM membidik para penguasa tambang yang melakukan aktivitas penambangan di beberapa wilayah Sultra. 

Baca Juga: Tragis! Pengendara Motor di Konawe Terlindas Truk Tangki Saat Hendak Mendahului

Direktur PT BSM, Salvadore Guntur mengatakan, perusahaan yang dipimpinnya itu menyediakan berbagai jenis alat berat, diantaranya LGMG jenis dump truk 60 ton, Dongfeng kelas 30-40 ton, dan SDLG jenis excavator serta berbagai jenis alat berat lainnya.

"Perusahaan kami ini adalah anak cabang dari PT Bina Sarana Sukses (BSS). Makanya produk yang kami jual ini bukan seperti kucing dalam karung. Artinya, produk kami ini sudah teruji," ujarnya.

Direktur PT BSM, Salvadore Guntur saat memberikan sambutan dalam grand ooent kantor cabang di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara.
Direktur PT BSM, Salvadore Guntur saat memberikan sambutan dalam grand ooent kantor cabang di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara. kendarikita.com

Baca Juga: Tragis! Pengendara Motor di Konawe Terlindas Truk Tangki Saat Hendak Mendahului

Lebih lanjut, Salvadore mengungkapkan, PT BSM telah membuka cabang diberbagai daerah yakni di Samarinda, Palembang, Banjarmasin. Untuk Kota Kendari, merupakan cabang kedua yang dibuka.

Halaman:

Editor: Mirkas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah