Special Program Astra Motor Sulawesi Selatan, Diskon Besar untuk Motor Listrik Honda EM1 e: dan EM1 e: PLUS

- 7 April 2024, 12:10 WIB
Special Program Astra Motor Sulawesi Selatan, Diskon Besar untuk Motor Listrik Honda EM1 e: dan EM1 e: PLUS
Special Program Astra Motor Sulawesi Selatan, Diskon Besar untuk Motor Listrik Honda EM1 e: dan EM1 e: PLUS /Dok. Kendari Kita/IC

Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: PLUS menawarkan performa yang halus dan responsif, seiring dengan sensasi menggunakan sepeda motor konvensional. Dukungan baterai MPP e: yang dapat dilepas-pasang memberikan kemudahan bagi konsumen.Pengisian daya baterai juga menjadi lebih praktis dengan Honda Power Pack Charger e:, dengan waktu pengisian daya 2,7 jam (160 menit) untuk 25%-75% dan 6 jam untuk 0%-100%.

Konsumen juga memiliki opsi untuk menukar baterai yang telah terisi penuh di Honda Power Pack Exchanger e:. Baterai MPP e: dilengkapi dengan perlindungan IP65, membuatnya tahan terhadap debu dan air dari segala arah, serta memiliki standarisasi internasional UNR 136 untuk kualitas dan keamanan yang terjamin.

Baca Juga: Dugaan Korupsi BPBD Konut Kembali Disorot, Ampuh Sultra Temukan Bukti Terkait Proyek Huntap

Fitur keamanan lainnya adalah sistem Battery Safety-Lock pada baterai Honda Mobile Power Pack e: yang menjaga stabilitasnya saat digunakan.

Honda EM1 e: dilengkapi dengan teknologi lampu LED di semua titik pencahayaan dan fitur lainnya seperti Inner Rack dan USB charger type A.

Panel meter digital menyediakan informasi terkini terkait kecepatan, jarak, jam, trip meter, pilihan mode daya, dan indikator baterai untuk mendukung pengalaman berkendara yang lebih nyaman dan informatif.

Baca Juga: Tingkatkan Keamanan Selama Mudik Lebaran, Sat PJR Dit Lantas Polda Sultra Patroli Mobile di Kendari

Informasi penggunaan sepeda motor listrik ini telah didukung dengan digital panel meter yang dapat menunjukan kecepatan, jarak, jam, trip meter, pilihan mode daya (Standar dan hemat/ECON) serta indikator baterai.***

Halaman:

Editor: Emil Rusmawansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah