Forkomla Bersama Paguyuban Etnis dan Ormas Deklarasikan Kendari Harmonis

- 6 April 2022, 00:29 WIB
Forkomla Bersama Paguyuban Etnis dan Ormas Deklarasikan Kendari Harmonis
Forkomla Bersama Paguyuban Etnis dan Ormas Deklarasikan Kendari Harmonis /Dok. Kendari Kita Media/Emil Rusmawansyah

Walikota Kendari, Sulkarnain Kadir ditemui usai Deklarasi Kendari Harmonis mengungkapkan apresiasinya terhadap Forkomla Sultra yang telah memfasilitasi kegiatan tersebut.

"Kita mengapresiasi apa yang digagas oleh Forkomla Nusantara Kota Kendari," Kata Walikota Kendari Sulkarnain Kadir, Selasa 5 April 2022.

"Komunikasi seperti ini dibutuhkan, harus terus kita hidupkan karena lewat komunikasi lah kita bisa saling memahami, saling mengenal dan tau apa yang akan kita lakukan kedepan," Lanjutnya.

Baca Juga: Berikut 6 Amalan Sunnah yang Diajarkan Rasulullah SAW Sebelum Berbuka Puasa

Walikota berharap, kegiatan ini bisa mempererat ikatan antar etnis di Kota Kendari dan berkontribusi dalam memajukan daerah.

"Karena tentu semua elemen ini dibutuhkan untuk membangun daerah, untuk kemajuan daerah tidak bisa ada yang jalan sendirian, kita harus bareng-bareng,"

"Mudah-mudahan dengan acara ini semakin kokoh persatuan dan kesatuan kita di kota Kendari baik itu dari latar belakang etnis, budaya, agama semuanya bisa kita cari titik temu nya mudah-mudahan ini menjadi kekuatan kita," Harapnya.

Baca Juga: Contoh Ceramah Singkat Ramadhan Bertema 'Puasa Itu Separuh Kesabaran'

Sementara itu, Ketua Forkomla Nusantara Kendari, Alamsyah Lotunani mengatakan Kendari Harmonis merupakan gambaran persatuan, kerukunan, saling menghormati di tengah kehidupan masyarakat yang heterogen.

"Alhamdulillah dengan adanya kegiatan ini yang juga diinisiasi dari Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kementerian Sosial yang memang tugasnya mencegah terjadinya konflik sosial di masyarakat," ujar Alamsyah.

Halaman:

Editor: Emil Rusmawansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x