Alasan Kawanan Burung Jalak 'Melukis' Gambar Unik di Langit

- 6 Januari 2023, 13:44 WIB
Kawanan burung jalak melintasi langit sembari menciptakan formasi Tyrannosaurus rex atau T-rex, spesimen periode Jurrasic ratusan juta tahun silam.
Kawanan burung jalak melintasi langit sembari menciptakan formasi Tyrannosaurus rex atau T-rex, spesimen periode Jurrasic ratusan juta tahun silam. /kendari.pikiran-rakyat.com/Thesun.co.uk/SWNS

KENDARI KITA-Ahli satwa liar, James Arnold, menghabiskan waktu 7 minggu hanya untuk mengabadikan 'lukisan' sekawanan burung jarak di atas langit Malpas, Cheshire, Inggris.

Hasilnya, ia berhasil memotret kawanan burung jalak melintasi langit sembari menciptakan formasi Tyrannosaurus Rex atau T-rex, spesimen periode Jurrasic ratusan juta tahun silam.

Baca Juga: Langkah Sederhana Mencapai Resolusi Hidup Sehat Sepanjang Tahun 2023

Kawanan burung jalak, kata Arnold, juga tak jarang membentuk formasi menyerupai anjing laut, burung merak, dan ikan paus

Menurut Arnold, ada alasan dibalik aksi sekawanan jalak ini. Mereke ternyata  berkumpul, membentuk formasi seperti itu untuk menakut-nakuti burung Pemangsa.

Baca Juga: Penegasan Bupati Mubar Soal Polemik Pembangunan Gerai Indomaret

“Bentuk-bentuk ini tercipta saat burung pemangsa mencoba datang dan menangkap serta membunuh salah satu dari kelompok burung jalak ini,"kata Arnold, dilansir kendari.pikiran-rakyat.com dari laman thesun.co.uk, Jumat, 6 Januari 2023.

Sejak mengabadikan potret kawanan burung jalak itu, Arnold  kembali mencoba mencari lokasi lain yang memungkinkan keberadaan kawanan burung jalak membentuk formasi unik lagi. Namun ia tak lagi menemukannya, sehingga Arnold sadar bahwa temuannya kali ini sangat bernilai dan istimewa.

Baca Juga: Tokoh Masyarakat Bicara Soal Pembangunan Gerai Indomaret di Mubar

"Segera setelah saya mengambil gambar, saya tahu saya mendapatkan sesuatu yang istimewa," kata Arnold.

 




Editor: Mirkas

Sumber: thesun. co.uk


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x