Bhayangkari Sultra Rayakan HKGB ke-72 dengan Olahraga dan Bazaar UMKM

- 28 Juni 2024, 18:52 WIB
Bhayangkari Sultra Rayakan HKGB ke-72 dengan Olahraga dan Bazaar UMKM
Bhayangkari Sultra Rayakan HKGB ke-72 dengan Olahraga dan Bazaar UMKM /Dok. Kendari Kita/Emil

KENDARI KITA - Bhayangkari Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) memeriahkan Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-72 dengan menggelar acara olahraga bersama dan Bazaar Murah UMKM di Lapangan Mapolda Sultra, Jumat, 28 Juni 2024.

Acara ini dihadiri oleh Ketua Bhayangkari Daerah Sultra, Ny. Yuli Dwi Irianto, beserta jajaran pengurus Bhayangkari dan ibu-ibu PNS wanita.

Dalam sambutannya, Ny. Yuli menyampaikan makna penting dari acara ini.

Baca Juga: Jalan Rusak di Kendari Banyak Memakan Korban, Warga Tuntut Tindakan Pemerintah

"Kegiatan ini merupakan wujud rasa syukur atas kiprah Bhayangkari selama 72 tahun dan sebagai sarana mempererat tali silaturahmi," ujar Ny. Yuli Dwi Irianto, Jumat, 28 Juni 2024.

Beragam lomba olahraga memeriahkan acara, termasuk mini soccer yang diikuti oleh Bhayangkari, Polwan, dan PNS Wanita.

Pertandingan antara Bhayangkari Brimob dan Polwan menjadi momen paling dinanti, dengan Bhayangkari Brimob keluar sebagai Juara 1 mini soccer dengan skor 2-0.

Baca Juga: KPK Didesak Periksa Pj Wali Kota Kendari Terkait Dugaan Korupsi

Selain pertandingan olahraga, acara ini juga dimeriahkan oleh Bazaar Murah UMKM yang menghadirkan 20 UMKM lokal dengan produk unggulan mereka.

Beragam kuliner lezat dan produk fashion berkualitas ditawarkan dengan harga terjangkau, menjadi daya tarik bagi para pengunjung.

Halaman:

Editor: Emil Rusmawansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah