Kapolda Sultra Serukan Pentingnya Pancasila dalam Menyongsong Indonesia Emas 2045

- 1 Juni 2024, 15:50 WIB
Kapolda Sultra Serukan Pentingnya Pancasila dalam Menyongsong Indonesia Emas 2045
Kapolda Sultra Serukan Pentingnya Pancasila dalam Menyongsong Indonesia Emas 2045 /Dok. Humas Polda Sultra/

KENDARI KITA - Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila dilaksanakan di Lapangan Apel Presisi Polda Sultra pada Sabtu, 1 Juni 2024.

Ratusan personel, termasuk anggota Polri, PNS, dan pejabat utama Polda Sultra, turut serta dalam acara tersebut.

Kapolda Sultra, Irjen Pol Dwi Iriyanto S.I.K M.Si, membacakan amanat dari Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila, Yudian Wahyudi.

Baca Juga: Perubahan Kawasan HTI di Konawe Selatan: Kepala Desa Waworano Sebut Nama Bupati

Pada tahun ini, peringatan Hari Lahir Pancasila mengusung tema "Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045."

Tema ini mencerminkan bahwa Pancasila menyatukan bangsa Indonesia dengan segala perbedaan suku, agama, budaya, dan bahasa, dalam rangka menyongsong 100 tahun Indonesia yang maju, mandiri, dan berdaulat.

"Pancasila mengandung nilai luhur yang menjunjung tinggi nilai-nilai toleransi dan gotong royong. Keberagaman yang ada merupakan berkat dalam identitas nasional Bhineka Tunggal Ika," ungkap Kapolda, Sabtu, 1 Juni 2024.

Baca Juga: Harga Emas Antam Terpantau Turun Hari ini

Dalam momentum yang bersejarah ini, Kapolda mengajak segenap komponen bangsa, terutama masyarakat Sulawesi Tenggara, untuk bahu membahu membumikan nilai-nilai Pancasila dalam setiap aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

Pancasila telah terbukti mampu mempersatukan semua elemen masyarakat dalam menghadapi beragam gelombang tantangan dan ujian sejarah, sehingga sampai saat ini Indonesia tetap berdiri kokoh dan tangguh sebagai bangsa yang besar.

Halaman:

Editor: Emil Rusmawansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah