Penuhi Kebutuhan Pangan Masyarakat, Pemda Muna Barat Suplay Bawang Merah dari Enrekang

- 31 Mei 2023, 11:23 WIB
Pemda Muna Barat dan Pemda Enrekang jalin kerjasama pemenuhan kebutuhan pangan masyarakat dalam rangka menekan inflasi.
Pemda Muna Barat dan Pemda Enrekang jalin kerjasama pemenuhan kebutuhan pangan masyarakat dalam rangka menekan inflasi. /Hasan Jufri/kendarikita.com

Lebih lanjut, Bahri menjelaskan, pihaknya meminta dukungan dari Pemerintah Kabupaten Enrekang yang merupakan daerah pemasok komoditi tanaman pangan sampai ke wilayah Sulawesi Tenggara, khususnya Muna Barat seperti bawang merah yang akhir-akhir ini sebagai salah satu penyumbang inflasi daerah.

"Inilah yang menjadi dasar untuk melakukan kerjasama dengan Kabupaten Enrekang dalam upaya mengendalikan laju inflasi daerah," pungkas Bahri.

Baca Juga: Liputan Penangkapan Tahanan Jaksa yang Kabur Berujung Intimidasi, Lima Wartawan di Kendari Alami Kekerasan

Di tempat yang sama, Bupati Enrekang,Muslimin Bando mengatakan, Kabupaten Muna Barat adalah saudara Enrekang. Olehnya itu, apa yang menjadi kebutuhannya akan disuplai.

"Jadi apa yang menjadi perhatian dan kebutuhan daerah Muna Barat, Insya Allah Enrekang siap menyuplai, khususnya komoditas bawang merah dalam rangka pengendalian inflasi," ungkapnya. (Hasan Jufri) ***

Halaman:

Editor: Mirkas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x