Rangkaian Hari Kemerdekaan Indonesia, 6000 Masyarakat Sultra Ramaikan Zumba Massal Gerindra

20 Agustus 2023, 14:57 WIB
Sebanyak 6000 masyarakat Sultra ramaikan Zumba Massal Gerindra. /Mirkas/kendarikita.com

KENDARI KITA - Sebanyak 6000-an peserta menghadiri kegiatan 'Zumba Massal' yang digelar DPD Gerindra Sultra, di pelataran eks MTQ Kota Kendari, Minggu 20 Agustus 2023.

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari semarak Hari Kemerdekaan Indonesia atau HUT ke-78 RI.

Pantauan kendarikita.com, masyarakar Stra yang hadir nampak antusias mengikuti Zumba Massal dan beberapa lomba khas 17 Agustus.

Baca Juga: Tak Sampai 10 Menit, Erigo x JKT48, di Shopee Live Raup Rp5 Miliar

Melalui kegiatan olahraga dan lomba tersebut, masyarakat Sultra juga menunjukan semangat yang luar biasa serta semakin mencintai Partai Gerindra.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Marsda (Purn) Laode Barhim yang nampak semakin mesra bersama seluruh jajaran DPD Gerindra Sultra.

Kedekatan tersebut ditunjukkan saat Laode Barhim bersama istri ikut larut bersama Ketua Dewan Pimbina PIRA Sultra, Dessy Indah Rachmat dan pengurus Gerindra Sultra saat bersama-sama bergoyang Zumba mengikuti irama musik.

Baca Juga: KPU Konawe Gelar Rapat Pleno Terbuka Penetapan DCS

Ketua Panitia Zumba Massal, Dessy Indah Rachmat yang mewakili Ketua DPD Gerindra Sultra, Andi Ady Aksar membuka kegiatan semarak HUT ke-78 RI.

Dalam sambutannya, Dessy Indah Rachmat mengaku sangat terharu dan senang melihat antusias masyarakat yang meramaikan kegiatan tersebut.

“Alhamdulillah, kurang lebih 6000-an peserta ikut dalam Zumba Massal. Ini menunjukkan bahwa Gerindra dan Prabowo Subianto masih ada di hati masyarakat Sultra,” kata Ketua Dewan Pembina PIRA Sultra itu.

Baca Juga: Semarak Hari Kemerdekaan Indonesia, Pelajar SD dan TK Meriahkan Lomba yang Digelar Polres Konawe

Lebih lanjut, istri Andi Ady Aksar menyebutkan, bahwa peserta berasal dari seluruh kabupaten di Sultra, dimana setiap kabupaten terdiri dari beberapa tim. Dan seluruh peserta yang ikut adalah profesional Zumba yang mewakili setiap daerahnya.

“Semangat para peserta ini membayar lelah para panitia yang mempersiapkan kegiatan ini. Dan meskipun sederhana namun antusias peserta sangatlah tinggi,” katanya.

Dalam lomba tersebut, panitia mempersiapkan hadiah ratusan juta rupiah, yang disiapkan untuk seluruh pemenang lomba mulai dari Zumba Massal dan beberapa lomba lainnya.

Baca Juga: Shopee Live Erigo Bareng Raffi Ahmad Cetak Rekor, Catatkan Penjualan Rp5 Miliar Kurang dari 10 Menit

“Harapan kami, panitia khususnya DPD Gerindra Sultra, semoga masyarakat bisa terhibur dan selalu meningkatkan rasa nasionalisme kita di moment Hari Proklamasi tahun ini,” harapnya.***

Editor: Mirkas

Tags

Terkini

Terpopuler