Lantik Organisasi Sayap RPA Perindo, Hary Tanoe Pesan Agar Perempuan dan Anak Dilindungi

- 4 Desember 2022, 14:28 WIB
Lantik Organisasi Sayap RPA Perindo, Hary Tanoe Pesan Agar Perempuan dan Anak Dilindungi
Lantik Organisasi Sayap RPA Perindo, Hary Tanoe Pesan Agar Perempuan dan Anak Dilindungi /

Ketua RPA Perindo Jeannie Latumahina mengutarakan Indonesia saat ini masuk kategori darurat kekerasan seksual.

Oleh karena itu, RPA Perindo diberi mandat oleh HT agar menjadi jawaban dalam perjuangan hak-hak perempuan dan anak di Indonesia melalui pendampingan, bantuan hukum hingga pemulihan trauma bagi korban secara gratis.

Sejauh ini, kata Jeannie, RPA Perindo telah mendampingi dan melakukan mediasi terhadap 15 kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak dan menang 2 kasus dengan ganjaran penjara maksimal bahkan hingga belasan tahun dan denda miliaran.

Baca Juga: Ratusan Personil ASN dan TNI-Polri Bersih-bersih Kawasan Ex MTQ

"Dari 15 kasus tersebut, 2 kasus sudah diselesaikan di pengadilan," tandas Jeannie.

Jeannie memaparkan tindak kekerasan terhadap perempuan dan anak di Indonesia sering terjadi dalam rumah tangga.

Selain itu, banyak terjadi tindak kekerasan seksual, rudapaksa terhadap anak di bawah umur, sampai human trafficking.

"RPA Perindo memperjuangkan hak-hak perempuan dan anak secara gratis, baik dari advokasi hukum maupun pendampingan, termasuk pemulihan trauma," tuturnya.

Baca Juga: Jenderal Andika Perkasa Minta Anggota Paspampres yang Perkosa Perwira Muda Perempuan Dipecat

"Kami mendampingi gratis, sehingga nilai-nilai kemanusiaan yang dibawa oleh Partai Perindo dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat Indonesia, teristimewa perempuan dan anak yang mengalami tindak kekerasan, baik fisik maupun seksual," kata Jeannie.

Dalam kesempatan tersebut, HT menegaskan kehadiran Partai Perindo bukan untuk meramaikan peta politik semata. Partai Perindo hadir dengan tujuan yang murni dan mulia.

Halaman:

Editor: Muh. Rifky Syaiful Rasyid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x