Gelar Kongres 1 di Sentul, PKR Optimis Jadi Peserta dan Menang Pemilu 2024

- 13 Juni 2022, 13:00 WIB
Ketua Umum PKR, Tuntas Subagyo memukul gong sebagai tanda bahwa Kongres I dimulai.
Ketua Umum PKR, Tuntas Subagyo memukul gong sebagai tanda bahwa Kongres I dimulai. /Mirkas/kendarikita.com

"Lolos verifikasi KPU akan menjadi tiket bagi PKR sebagai kontestan di Pemilu 2024. Sehingga saya harapkan seluruh pengurus bekerja keras dan solid dalam perjuangan kita bersama ini," harap pemilik Tuntas Subagyo Group ini.

Dia juga menegaskan, PKR adalah partai politik yang lahir dari rakyat dan berjuang untuk kedaulatan rakyat, menuju membangun ekonomi kerakyatan dan mewujudkan kesejahteraan rakyat.

Baca Juga: WOW: Diam-diam Anton Timbang dan 3 Nama Ini Dukung Olahraga Balap Motor, Bakal Bangun Ini Untuk Pembalap

"PKR lahir untuk sebua perubahan. Dan mari kita hadirkan sejarah baru di kanca perpolitikan Indonesia dengan memenangkan Pemilu 2024 mendatang," pungkasnya.

Di tempat yang sama, Ketua DPW PKR Sultra, Aris Arsyad mengaku, bahwa pihaknya siap menghadapi tahapan Pemilu 2024 mendatang.

Kini, lanjut Aris, kepengurusan di tingkat kabupaten dan kota sudah terbentuk 75 persen. Kendati demikian, pihaknya masih terus bergerak untuk membentuk 100 persen pengurus di tingkat DPD.

Baca Juga: Pemulangan Jenazah Eril Putra Ridwan Kamil Dikawal 120 Personel Polisi

Aris menambahkan, bahwa pihaknya optimis akan mengantarkan PKR sebagai peserta dan pemenang Pemilu 2024 mendatang di bumi anoa.

"Alhamdulillah, soliditas pengurus di tingkat DPW dan DPD, DPC hingga DPRT sudah terbangun, sehingga kami optimis PKR bisa ikut bertarung dalam kontestasi politik 2024 mendatang, dan memenangkan Pemilu," ucapnya dengan penuh optimis. ***

Halaman:

Editor: Mirkas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x