Inilah Resep Kue Roti Tawar, Cara Buatnya Sangat Mudah dan Simpel, Dijamin Rasanya Enak dan Lezat

- 11 Maret 2024, 09:06 WIB
Inilah Resep Kue Roti Tawar, Cara Buatnya Sangat Mudah dan Simpel, Dijamin Rasanya Enak dan Lezat
Inilah Resep Kue Roti Tawar, Cara Buatnya Sangat Mudah dan Simpel, Dijamin Rasanya Enak dan Lezat /Kolase pexels.com/

KENDARI KITA - Roti Tawar adalah roti yang terbuat dari bahan utama terigu dan air serta ragi ini banyak dijual dan mudah dijumpai di toko-toko yang menjual bahan makanan.

Bagi anda mungkin penasaran dengan resep roti tawar yang enak dan lezat, kali ini kami beri solusinya.

Kini hadir resep roti tawar, jenis ini juga cocok untuk hidangan rumahan bersama keluarga dijamin bikin nagih, teksturnya lembut.

Baca Juga: Berikut Lirik Lagu Yang Berjudul 'Buktikan' Dibawakan Oleh Tiara Andini

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini resep dan cara membuat roti tawar yang enak dan lezat.

Bahan-bahan:

• 250 gr tepung terigu protein tinggi
• 40 gr gula pasir
• 1 1/2 sdt ragi instan
• 1/2 sdt garam
• 200 ml susu cair
• 1 butir telur
• 40 gr mentega
• Margarin secukupnya untuk olesan loyang

Cara membuat:

• Campurkan tepung terigu, gula pasir, dan ragi dalam wadah besar. Aduk rata.

• Tambahkan garam, susu cair, dan telur. Aduk rata menggunakan spatula atau whisk.

Baca Juga: Bupati Konawe Lepas 124 Kontingen Jambore Nasional Ke-XII

• Baru tambahkan margarin dan uleni adonan roti tawar sampai kalis dan tidak lengket. Jika adonan terlalu lembek, kamu bisa menaburkan tepung terigu dan uleni lagi sampai tekstur yang diinginkan.

• Bulatkan adonan dan diamkan dengan cara ditutup kain selama 45 menit sampai mengembang.

• Siapkan cetakan roti tawar dan olesi dengan margarin secukupnya.

• Lalu setelah 45 menit, kempiskan adonan dan uleni lagi agar elastis.

• Gulung adonan memanjang dan masukkan ke dalam cetakan roti tawar.

Baca Juga: Tidak Hoki Kerja Kantoran, 3 Ramalan Zodiak Hari Ini Takdirnya Jadi Pengusaha Sukses

• Diamkan lagi adonan dalam cetakan dengan cara ditutup kain selama 30 menit agar lebih mengembang.

• Setelah 30 menit, panaskan oven dengan suhu 180 derajat.

• Panggang adonan roti tawar dalam oven dengan api sedang sampai matang, mengembang, dan permukaannya berwarna kuning keemasan selama 30-45 menitan.

• Setelah matang, angkat loyang dari dalam oven dan diamkan sampai uap panasnya hilang.

• Baru keluarkan roti tawar dari dalam cetakan. Potong-potong roti tawar sesuai selera.

• Roti tawar siap disajikan dengan berbagai selai dan isian.

Selamat mencoba dan semoga suka dengan resepnya.***

Editor: Mirkas

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x