Inilah Resep Kue Pie Susu, Manis dan Lezat Rasanya Sudah Pasti Mengguga selera Makan

- 14 April 2024, 18:59 WIB
Inilah Resep Kue Pie Susu, Manis dan Lezat Rasanya Sudah Pasti Mengguga selera Makan
Inilah Resep Kue Pie Susu, Manis dan Lezat Rasanya Sudah Pasti Mengguga selera Makan /Instagram @mamimiko01.

KENDARI KITA - Pie susu adalah sebuah pastri hidangan penutup tradisional Indonesia yang terbuat dari kue pastri yang diisi dengan kustar telur serta susu kental manis.

Bagi anda mungkin penasaran dengan resep pie susu, yang enak dan lezat, kali ini kami beri solusinya.

Kini hadir resep pie susu, jenis ini juga cocok untuk hidangan rumahan bersama keluarga dijamin bikin nagih rasanya dijamin mantap.

Baca Juga: Berikut Lirik Lagu Yang Berjudul 'Dibalik Awan' Dipopulerkan Oleh Ariel Noah

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini resep dan cara membuat pie susu yang enak dan lezat.

Bahan kulit pie atau crust

• 200 gr tp terigu segitiga / kunci
• 25 gr susu bubuk full cream
• 100 gr butter (me : 50 gr butter + 50 gr margarin)
• Bekukan butter dan margarin dlm lemari es (bukan freezer yah)
• 1 butir kuning telur
• 1 sdm air es

Bahan custard

• 150 ml susu kental manis putih (klu suka manis blh d tambah)
• 150 ml susu cair plain
• 3 butir kuning telur ayam
• 1.5 sdt tepung custard / maizena
• 1/2 sdt vanilla ekstrak

Baca Juga: Inilah 3 Ramalan Shio Yang Rezekinya Bergelimang di Awal Tahun, Diprediksi Akan Banjir Uang Tidak Terduga

Cara membuat

1. Campur rata tepung terigu + susu bubuk.

2. Lalu masukan butter + margarin dingin. Campur rata menggunakan sendok kayu atau plastik. (jangan pakai tangan yah, karena suhu panas tangan bisa bikin butter leleh dan adonan jadi keras).

3. Lalu padat kan adonan dan bungkus dgn plastik. Simpan d lemari pendingin selama 30 menit.

4. Sambil menunggu adonan kulit d lemari pendingin, buat adonan custard nya. Campur rata semua bahan isi aduk menggunakan whisk lalu saring dan tuang dlm teko takar. Sisihkan.

Baca Juga: Ibadah Wajib Ini Bisa Menjadi Solusi Segala Masalah Kata Ustadz Adi Hidayat, Banyak yang Tidak Menyadari

5. Keluarkan adonan kulit pie dari lemari pendingin. Lalu bagi adonan sm rata (banyak nya tergantung besar kecilnya loyang pie yah). Gilas adonan dengan rolling pin lalu ratakan adonan kedalam cetakan pie dan rapikan (cetakan tidak perlu di oles margarin krn gampang lepas). Panaskan oven dengan suhu 170°c.

6. Tusuk-tusuk bagian bawah nya dengan garpu spy tdk menggelembung saat d panggang.

7. Lalu tuang adonan custard secukup nya. (bs polosan atau d tambah topping keju parut, almond keping dan lain-lain.

8. Panggang d suhu 170°c selama 35 menit atau sampai matang. (kenali karakter oven masing-masinh yah. Karena tiap oven berbeda). Api jangan besar supaya custard tidak meletup meletup.

Baca Juga: Inilah 3 Ramalan Shio Yang Rezekinya Bergelimang di Awal Tahun, Diprediksi Akan Banjir Uang Tidak Terduga

9. Angkat dan hidangkan.***

Editor: Mirkas

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah