Resep Makanan Pentol Mercon, Tekstur Kenyal dan Pedasnya Memiliki Perpaduan Sempurna Enak dan Gurih

29 Februari 2024, 19:22 WIB
Resep Makanan Pentol Mercon, Tekstur Kenyal dan Pedasnya Memiliki Perpaduan Sempurna Enak dan Gurih /Instagram.com/@doyanmasak

KENDARI KITA – Bagi anda mungkin penasaran dengan resep pentol mercon yang enak dan lezat, kali ini kami beri solusinya.

Berikut resep pentol mercon, jenis ini juga cocok untuk hidangan rumahan bersama keluarga dijamin bikin nagih karena memiliki bentuk yang unik dan rasanya dijamin mantap.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini resep dan cara membuat pentol mercon, rasanya sudah pasti enak. Berikut cara pembuatannya:

Baca Juga: Inilah Resep Jajanan Gemblong, Makanan Pasaran Yang Enak Nikmat dan Rasanya Lezat

Bahan-bahan:

· 30 buah pentol atau bakso sapi atau bakso ayam

· 2 batang daun bawang, rajang

Bumbu (ulek kasar):

· 5 siung bawang putih

· 8 siung bawang merah

· 5 buah cabe merah keriting

· 20 buah cabe rawit

Bumbu lain:

· 3 cm jahe,geprek

· Seruas kecil lengkuas,geprek

· 3 lembar daun jeruk

· 4 lembar daun salam

· 1 sdm gula merah sisir

· Gula, garam, merica, dan kaldu bubuk secukupnya

Baca Juga: Ramalan Horoskop Hari ini: Sagitarius, Capricorn, Aquarius, Pisces Memupuk Kedekatan

Cara membuat:

1. Tumis bumbu ulek bersama jahe,lengkuas,daun jeruk, dan daun salam hingga harum dan matang.

2. Beri air secukupnya,tunggu hingga mendidih,masukkan pentol aduk hingga rata.

3. Bumbui dengan gula merah,garam,merica, dan kaldu bubuk secukupnya.

4. Koreksi rasa,terakhir masukkan potongan daun bawang,tunggu hingga kuah menyusut,angkat dan sajikan.

Baca Juga: Cara Membuat Wajah Glowing dan Bercahaya Tanpa Skincare, Kata dr. Zaidul Akbar Cukup Lakukan Ini Setiap Malam

Itulah cara membuat pentol mercon rasanya enak dan gurih, selamat mencoba ibu-ibu dirumah, semoga suka dengan resepnya.***

Editor: Mirkas

Sumber: Berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler