Pesan dan Instruksi pada Peringatan Hari Bhayangkara ke-78, Kapolda Sultra Ingatkan Pentingnya Pembenahan

- 1 Juli 2024, 18:58 WIB
Pesan dan Instruksi pada Peringatan Hari Bhayangkara ke-78, Kapolda Sultra Ingatkan Pentingnya Pembenahan
Pesan dan Instruksi pada Peringatan Hari Bhayangkara ke-78, Kapolda Sultra Ingatkan Pentingnya Pembenahan /Dok. Kendari Kita/Ilfa

KENDARI KITA - Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara (Sultra) menyampaikan beberapa pesan dan instruksi kepada jajaran personelnya pada Senin, 1 Juli 2024.

Kapolda Sultra, Irjen Pol Dwi Irianto, membacakan sambutan Kapolri yang menekankan pentingnya pengalaman selama 78 tahun dalam membentuk karakter pengabdian Polri.

"Untuk itu kita patut bersyukur atas prestasi dan pencapaian kinerja Polri dan jajaran Polda Sultra telah mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak, baik itu dari pemerintah maupun masyarakat," ujar Kapolda Sultra, Senin, 1 Juli 2024.

Baca Juga: Link Pendaftaran Jalan Sehat Berhadiah Umroh dan Sepeda Motor Bersama Yudhianto Mahardika Gemoy-nya Kendari

Kapolda Sultra juga menyoroti keberhasilan pengungkapan beberapa kasus menonjol, termasuk pembunuhan, curanmor, penggunaan bahan peledak oleh nelayan, dan peredaran narkoba.

"Hingga keberhasilan kita dalam mengamankan agenda nasional Pemilu tahun 2024 yang berlangsung aman, damai, dan lancar," ungkapnya.

Meski demikian, Kapolda Sultra mengakui masih adanya kelemahan dan kekurangan yang perlu diperbaiki, terutama dalam upaya membangun kepercayaan masyarakat. Ia juga menyoroti masih adanya anggota Polri yang melakukan pelanggaran.

Baca Juga: Ampuh Sultra Bongkar Dugaan Pelanggaran Hukum Tiga Perusahaan Tambang Milik Oknum Wakil Ketua DPRD Sultra

"Sehingga menciderai nama baik dan menurunkan citra institusi. Realitas ini menunjukkan bahwa kita harus terus melakukan pembenahan di segenap aspek untuk menghasilkan kualitas kinerja yang lebih baik di masa yang akan datang," terangnya.

Kapolda Sultra juga menekankan pentingnya kerja sama dengan masyarakat dan stakeholder dalam kesuksesan Polri.

Halaman:

Editor: Emil Rusmawansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah