Kolaborasi Perangi Peredaran Narkoba, Kemenkumham Sultra Libatkan APH Bersih-bersih Lembaga Pemasyarakatan

17 Maret 2023, 19:13 WIB
Kanwil Kemenkumham Sultra libatkan APH dalam kegiatan bersih-bersih lembaga pemasyarakatan di Lapas Kelas IIA Kendari. /Mirkas/Kendarikita.com

KENDARI KITA - Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Ham (Kemenkumham) Sulawesi Tenggara (Sultra) terus berkolaborasi bersama Badan Narkotika Nasional (BNN), TNI dan Polri dalam memerangi peredaran gelap dan penyalahgunaan Narkoba di bumi anoa.

Salah satu bentuk kolaborasi tersebut dengan melakukan bersih-bersih lembaga pemasyarakatan se-Sultra, Jumat 17 Maret 2023.

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke-59.

Baca Juga: Kunjungi Rutan Kelas IIB Raha, Kakanwil Kemenkumham Sultra Sampaikan Pesan ini Kepada Warga Binaan

Beberapa Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan jajaran Kemenkumham Sultra yang diperiksa diantaranya Lapas Kendari, Rutan Kendari, LPKA Kendari, LPP Kendari, Lapas Baubau, Rutan Kolaka, Rutan Raha dan Rutan Unaaha.

Kakanwil Kemenkumham Sultra, Silvester Sili Laba (depan, kedia dari kiri) saat menjelaskan hasil bersih-bersih di UPTD se-Sultra. kendarikita.com

Alhasil, tim bersih-bersih lembaga pemasyarakatan tidak menemukan barang-barang yang membahayakan bagi keamanan dan ketertiban Lapas maupun Rutan.

Baca Juga: Kanwil Kemenkumham Sultra Peringati Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59 Lewat Perhelatan Ekshibisi Sepak Bola

Kepala Kanwil Kemenkumham Sultra, Silvester Sili Laba menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada aparat penegak hukum (APH), yang telah terlibat dalam kegiatan bersih-bersih tersebut.

Lebih lanjut, Silvester Sili Laba mengatakan, kolaborasi dalam memerangi peredaran gelap dan penyalahgunaan Narkoba di Sultra dilakukan secara berkelanjutan.

"Dari hasil penggeledahan seluruh Lapas/Rutan se-Sultra tidak ditemukan barang-barang yang berbahaya. Permintaan saya untuk Lapas dan Rutan hati-hati terhadap Narkoba, berikan pelayanan yang humanis," katanya.

Baca Juga: Arteria Dahlan Dukung dan Perjuangkan Usulan Peningkatan Sarpras Kanwil Kemenkumham Sultra

Silvester Sili Laba juga mengungkapkan, keterlibatan APH dalam penggeledahan blok Napi di lapas dan Rutan merupakan bentuk keterbukaan pihaknya, dalam meningkatkan keamanan dan ketertiban jajaran pemasyarakatan.

Silvester Sili Laba juga berkomitmen terus mewujudkan Lapas maupun Rutan Zero Halinar (Handphone, Pungli dan Narkoba).

"Saya atas nama pimpinan di Kemenkumham Sultra, berterima kasih kepada seluruh APH yang bersinergi dengan kami. Tujuan kita adalah untuk mewujudkan tiga kunci pemasyarakatan maju yakni melakukan deteksi dini, pemberantasan narkoba, serta membangun sinergi dengan aparat penegak hukum lainnya," ungkapnya.

Baca Juga: Sekjen Kemenkumham RI:Wujudkan Humas Berkualitas, Jangan Main-main dengan Narkoba

Di tempat yang sama, PS Kanit 1 Siturjawali Polda Sultra, Ipda Toyo Sumanto menyambut baik inisiatif Kanwil Kemenkumham Sultra melibatkan APH dalam kegiatan bersih-bersih tersebut.

Ipda Toyo Sumanto menambahkan, meski tak ada temuan Narkoba dalam kegiatan bersih-bersih tersebut, kolaborasi lintas lembaga harus terus dilakukan.

"Mungkin hari ini belum ada temuan. Tapi, hal ini tak bisa dijadikan tolok ukur sebagai kegagalan. Poinnya adalah bagaimana kita terus bersinergi dalam menekan peredaran gelap dan penyalahgunaan Narkoba," ujarnya.

Baca Juga: Lantik Notaris Pengganti, Kakanwil Kemenkumham Sultra: Tingkatkan Kompetensi dan Pelayanan Masyarakat

Plt. Kabid Pemberantasan dan Intelijen BNNP Sultra, Didit Bagus Wicaksono mengatakan, pihaknya selalu siap bersinergi dengan Kanwil Kemenkumham Sultra dan lembaga lainnya, dalam upaya memerangi peredaran gelap dan penyalahgunaan Narkoba di bumi anoa.

"Kapanpun dibutuhkan, kami selalu siap untuk terlibat. Intinya, BNN selalu mendukung semua upaya pemberantasan peredaran gelap dan penyalahgunaan Narkoba," ungkapnya. ***

Editor: Mirkas

Tags

Terkini

Terpopuler