Gagal Raih Perunggu Piala Asia U-23 2024, Timnas U-23 Indonesia Masih Berpeluang Lolos ke Olimpiade Paris 2024

- 3 Mei 2024, 10:29 WIB
timnas u 23
timnas u 23 /

KENDARI KOTA– Tim nasional U-23 Indonesia harus puas di peringkat keempat Piala Asia U-23 2024 setelah kalah 1-2 dari Irak di laga perebutan tempat ketiga yang digelar di Abdullah Bin Khalifa Stadium, Jumat, 3 Mei 2024.

Pertandingan berlangsung sengit sejak menit awal. Irak langsung menunjukkan agresivitas mereka dengan melancarkan serangan demi serangan.

Beruntung, kiper Indonesia Ernando Ari Sutaryadi tampil gemilang dan berhasil mematahkan peluang berbahaya Irak.

Baca Juga: Gunakan Kode Reedem FF Terbaru Hari ini Jumat 3 Mei 2024, Klaim Diamond, Senjata dan Item Gratis Lainnya

Di sisi lain, Indonesia mencoba keluar dari tekanan dengan mengandalkan pergerakan Witan Sulaeman.

Usaha Indonesia membuahkan hasil pada menit ke-19. Berawal dari sepak pojok, bola liar disambar tendangan kaki kanan Ivar Jenner dan berbuah gol. Skor 1-0 untuk Indonesia.

Namun, keunggulan Indonesia tak bertahan lama. Irak berhasil menyamakan kedudukan melalui tandukan Zahid Taahsen pada menit ke-27. Skor imbang 1-1 menutup jalannya babak pertama.

Baca Juga: Harga Emas Antam Jumat, 3 Mei 2024 Turun Hingga Rp9.000

Memasuki babak kedua, tempo permainan semakin ketat. Kedua tim silih berganti melancarkan serangan.

Indonesia sempat mendapatkan peluang emas melalui tendangan melengkung Marselino Ferdinan dan tendangan voli Jeam Kelly Sroyer, namun bola tak berhasil menemui sasaran.

Irak hampir membobol gawang Indonesia pada menit ke-72. Beruntung, Nathan Tjoe-A-On sigap mengamankan bola tendangan Nihad Mohammed Watifi yang mengancam gawang kosong Indonesia.

Baca Juga: Tiga dari Lima Pelaku Pengeroyokan di Kolam Retensi Kendari Berhasil Ditangkap

Skor imbang 1-1 bertahan hingga akhir waktu normal. Pertandingan pun dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu.

Pada menit ke-96, Irak akhirnya berhasil memecah kebuntuan. Ali Jasim Elaibi melesakkan gol memanfaatkan umpan jauh yang tak mampu diantisipasi lini belakang Indonesia. Skor 2-1 untuk keunggulan Irak.

Indonesia berusaha mengejar ketertinggalan, namun upaya mereka tak membuahkan hasil. Skor 2-1 bertahan hingga akhir pertandingan.

Baca Juga: Menurut Buya Yahya Hukum Wudhu di Kamar Mandi Tanpa Pakai Sandal, Apakah Sah dan Tidak Najis? Begini Penjelasa

Dengan hasil ini, Indonesia harus menjalani laga play-off melawan Guinea untuk memperebutkan satu tiket tersisa lolos ke Olimpiade Paris 2024. Laga tersebut akan digelar di Paris pada 9 Mei mendatang.

Dilansir dari laman resmi PSSI, Kekalahan melawan Irak tidak akan mematahkan langkah Tim nasional U-23 Indonesia untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Indonesia masih punya peluang untuk mengamankan satu tiket tersisa menuju Olimpiade Paris 2024.

Baca Juga: Resep Makanan Pepes Pindang Kemangi, Dimakan Pakai Nasi Auto mau Nambah Nasi Terus Karena Rasanya Enak

"Hasil ini membuat Indonesia harus menjalani laga play-off menghadapi Guinea, untuk memastikan satu tiket tersisa lolos ke Olimpiade Paris 2024. Laga nanti berlangsung di Paris pada 9 Mei mendatang," dilansir dari laman resmi pssi.org, Jumat, 3 Mei 2024

Kini, Indonesia harus bertaruh di laga play-off melawan Guinea untuk memperebutkan satu tiket tersisa.

Laga play-off melawan Guinea akan menjadi ujian berat bagi timnas U-23 Indonesia. Mereka harus tampil dengan motivasi dan performa terbaik jika ingin meraih tiket ke Olimpiade.***

Editor: Emil Rusmawansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah