Mengenal Dekat Laode Ida, Alumni Studi Kepemimpinan di Costa Rica yang Jadi Caleg DPR RI 2024 Dapil Sultra

- 27 Mei 2023, 09:09 WIB
Berikut profil singkat Laode Ida, calon anggota DPR RI pada Pemilu 2024.
Berikut profil singkat Laode Ida, calon anggota DPR RI pada Pemilu 2024. /

KENDARI KITA - Mengenal lebih dekat dengan mantan komisioner Ombudsman RI, Laode Ida calon anggota DPR RI pada pemilihan umum 2024, daerah pemilihan Sulawesi Tenggara (Sultra).

Pria yang lahir pada 12 Maret 1961 di kabupaten Muna ini menggunakan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sebagai alat juangnya untuk mewakili masyarakat Sultra.

Politisi PKS bernama lengkap Dr. H. Laode Ida, M.A ini bukan lagi sosok yang baru terdengar namanya dalam kanca demokrasi di Indonesia.

Baca Juga: Bahri Kembali Dipercaya Mendagri Jabat Pj Bupati Muna Barat

Sebab, Laode Ida merupakan mantan anggota sekaligus wakil ketua DPD RI selama dua periode sejak tahun 2004 sampai tahun 2014 daerah pemilihan Sultra.

Usai menjabat di DPD RI, Laode Ida kemudian menjabat di Ombudsman RI. Disisi lain ia juga merupakan dosen luar biasa di Ibu Kota DKI Jakarta.

Kini, sosok yang kini aktif sebagai pengusaha ini mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) bersama PKS. Ia juga mengaku akan maju pada pemilihan Gubernur Sultra pada 2024.

Baca Juga: Laode Ida Bantu Perbaiki Rumah Warga di Konkep, Korban: Kami Sangat Berterimakasih

Riwayat Pendidikan

Laode Ida tercatat merupakan alumni S1 Intitut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Jakarta yang sekarang berubah menjadi Universitas Negeri Jakarta pada Tahun 1981.

Usai menamatkan pendidikan di Ibu Kota, Laode Ida kemudian terbang ke luar negeri tepatnya di Costa Rica pada tahun 1997. Ia mengikuti studi Leadership for Environment and Development.

Sebelum pada akhirnya maju sebagai calon anggota DPD RI di Pemilu 2004, Laode Ida melanjutkan pendidikannya dahulu di Universitas Indonesia pada tahun 2002.

Baca Juga: Insiden Pintu Pesawat Terbuka Terjadi Sebelum Mendarat di Korea Selatan

Karena haus ilmu pengetahuan, di Universitas Indonesia jugalah Laode Ida menamatkan studi doktornya atau strata III (S3).

Karir:

1. Laode Ida merupakan anggota DPD yang kembali mewakili provinsi Sulawesi Tenggara dalam pemilu 2004. Ia menempati urutan pertama dan pada pemilu 2009 lalu kembali menempati urutan pertama dan memperoleh sebanyak 15.6177 suara.

2. Organisi internasional: Dewan Pengurus Parliamentary Network on The World Bank (PNoWB), wakil Asia (2008-2013).

3. Anggota Komisi Konstitusi MPR RI 2003/2004.

Baca Juga: Data Pribadi Anak Asuh Disalahgunakan, Panti Asuhan An Nur Aswar Dilaporkan ke Dinsos Kendari

4. Professional Consultant (Ekspert) untuk sejumlah program pembangun di Indonesia yang dibiayai Bank Dunia, UNDP, dll.

5. Dosen (PNS) di Universitas Haluoleo Kendari dan UNJ Jakarta (1998-2004).

6. Terpilih sebagai salah satu kader pemimpin muda dalam program: Single Regional Programme for Emerging Leader di Amerika Serikat thn 2002 Eisenhower Fellowship Program ‘A Forever Fellow’, mendalami bidang Local Government Management and Accountability.

7. Komisioner Ombudsman Republik Indonesia Periode 2016-2021.

Visi:
Kesejahteraan masyarakat terwujud dari pemanfaatan sumberdaya alam Sultra.

Baca Juga: Penjabat Bupati Buteng Berganti, Ali Mazi Lantik Andi Muhammad Yusuf

Moto:
Menjadi pemimpin visioner, peduli dan adil merupakan kunci rakyat sejahtera.

Karya (Buku):

Laode Ida juga sudah banyak menuliskan buku-buku yang saat ini banyak dibaca oleh masyarakat luas. Berikut ini buku yang pernah ia tulis:

1. Membedah Kejahatan Aktor Negara

2. Negara Salah Urus

3. Negara Mafia

4. NU Muda: Kaum Progresif dan Sekularisme Baru

5. Otonomi Daerah Dalam interaksi Kritis Stakeholders

Baca Juga: Bertarung di Pemilu, Caleg Milenal Golkar Ini Gelar Halal Bihalal Minta Restu Warga Mandonga-Kendari

6. Otonomi Daerah, Demokrasi Lokal dan Clean Government

7. Gus Dur di Antara Keberhasilan & Kenestapaan

8. Anatomi konflik, NU, Elit Islam, dan Negara

Itulah sedikit biografi Laode Ida, calon Gubernur Sultra.***

Editor: Muh. Rifky Syaiful Rasyid

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x