Didirikan Kodam Jaya, DPD WJI Sultra Bakal Menyusun Struktur Keanggotaan

- 22 April 2022, 04:25 WIB
Rapat penyusunan struktur keangootaan DPD WJI Sultra
Rapat penyusunan struktur keangootaan DPD WJI Sultra /

 

 

KENDARI KITA - Warga Jaya Indonesia (WJI) merupakan organisasi yang didirikan oleh Kodam Jaya pada tanggal 30 Desember 1967 sebagai mitra aparat keamanan khususnya Kodam Jaya.

Organisasi WJI berfungsi untuk mengkoordinir dan mengkonsolidasikan peran serta masyarakat diwilayah Jakarta raya, termasuk membantu TNI dalam upaya memberantas sisa-sisa PKI yang pada tahun itu masih sangat signifikan.

Seiring lahirnya UU Organisasi Masyarakat (Ormas), WJI melakukan penyesuian dan keselarasan dengan UU ormas, tetap berperan mengawal Ideologi Negara, Kebinekaan dan kebangsaan dengan menanamkan rasa cinta tanah air dan memberi penguatan kemasyarakat dalam hal bela negara tanpa merubah dan atau mengurangi Marwah organisasi yang terlahir dari rahim TNI.

WJI bertekad bersama TNI dan Polri mengawal dan melaksanakan seluruh kebijakan dan program pemerintah baik di pusat maupun di daerah.

Kemudian berdasarkan surat mandat DPP Warga Jaya Indonesia (WJI) nomor : Skep.017/DPP-WJI/III/2022 tentang komposisi personalia susunan pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) WJI Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Ketua DPD WJI Sultra, Emil Murjadin belum lama melakukan rapat bersama para pemuda di Kota Kendari.

Rapat tersebut merupakan konsolidasi pengurus dengan agenda pembahasan penyusunan struktur kepengurusan WJI, Kamis (21/4/2022).

"Dari hasil rapat ini nantinya akan di laporkan ke DPP WJI sebagai bahan penerbitan SK kepengurusan yang definitif, "ungkap Emil Murjadin

Selain itu disisi lain dalam pertemuan tersebut juga dibahas terkait dengan komitmen pengurus untuk menjalankan amanah organisasi WJI sebagaimana yang diamanatkan dalam pedoman Anggaran Dasar dan anggaran Rumah Tangga Organisasi. 

"Selanjutnya akan dilakukan pertemuan pengurus harian guna membahas tentang jadwal pelantikan yang akan dirangkaikan dengan Rapat Kerja DPD WJI Sultra, dimana waktu dan tempat akan diputuskan dalam rapat pengurus berikutnya, "jelas Ketua DPD WJI Sultra

Lanjutnya, "Kemudian lanjut Emil untuk seluruh personalia yang telah tercover dalam kepengurusan telah berkomitmen akan menjalankan amanah organisasi sebaik mungkin dan tetap menjaga Marwah organisasi agar tetap berjalan diatas roda anggaran dasar dan anggaran rumah tangga, "Emil memungkas

 

Editor: Ifal Chandra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x