Truk Tangki Bermuatan BBM Alami Kebocoran, Warga Desa Andaroa Konawe Rebutan Solar

- 29 September 2023, 12:43 WIB
Tangkap layar dari video Lakalantas truck tangki di Kabupaten Konawe.
Tangkap layar dari video Lakalantas truck tangki di Kabupaten Konawe. /Istimewa/

KENDARI KITA - Truk tangki bermuatan solar milik PT Sultra Prima Mandiri (SPM) mengalami kebocoran. Akibatnya, Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar tumpah dan merembes di ruas jalan trans Sulawesi di Desa Andaroa, Kecamatan Sampara, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra), Jumat 29 September 2023.

Tumpahan solar di jalan Trans Sulawesi itu viral melalui video amatir. Dalam video tersebut, kejadian itu menarik perhatian warga yang kemudian berbondong-bondong mengumpulkan solar dengan alat seadanya.

Kapolsek Sampara, AKP Suhardi mengatakan, peristiwa tersebut terjadi pada pukul 05.40 Wita, dimana terjadi Lakalantas antara mobil tangki bernomor polisi S 8512 UT dengan mobil dump truck Hino 8645 HE DT.

Baca Juga: Viral : Kades Pesouha Berlagak Preman, Bentak Guru dan Siswa SMKN di Kolaka yang Memblokir Jalan

"Mobil dump truck DT 8645 HE yang dikemudikan oleh laki-laki atas nama Hedrik bergerak dari arah Unaaha menuju arah Kendari ( Barat- Timur), pada saat melewati jalan menikung, mobil tersebut menyerempet mobil trukc tangki S 0512 UT yang dikemudikan oleh Wawan, yang bergerak berlawanan dari arah Kendari menuju arah Unaaha," ungkap Kapolsek Sampara.

Namun, lanjut AKP Suhardi, mobil tangki bermuatan solar itu bocor pada bagian tangki belakang sebelah kanan, yang mengakibatkan solar tumpa dan berhamburan di badan jalan .

"Sampai saat ini anggota Polsek Sampara masih melaksanakan pengaturan di lokasi sekitar tumpahan solar, arus lalin aman dan lancar, " ujarnya.

Baca Juga: Gelar Syukuran, Masyarakat Lingkar Tambang Sambut Baik Aktivitas PT SBP

Ia mengungkapkan, kerugian akibat tumpahan solar diperkirakan kurang lebih Rp180.000.000.

Halaman:

Editor: Mirkas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x