Pemuda Mata Air Mandonga dan Mancing Ngerkun Berbagi Ramadan

- 20 April 2022, 20:02 WIB
Perwakilan mancing ngerkun, Sulkifli
Perwakilan mancing ngerkun, Sulkifli /

"Tentunya ini momen yang sangat tepat walaupun teman-teman punya kesibukan semua tapi mampu untuk melakukan kegiatan di ramadan ini, "lanjut Sulkifli

Sul sapaan Sulkifli juga menambahkan bahwa ia berharap agar seluruh para komunitas pemancing   dapat menggunakan ramadan ini dengan kegiatan-kegiatan positif dan bisa bermanfaat bagi umat muslim yang membutuhkan.

"Saatnyalah hati kita bisa melihat disekeliling kita dan teruntuk para angker mari kita gunakan bulan ramadan ini sebaik-baiknya dan punya manfaat untuk semua, "ucapnya

Ketua Pelaksana kegiatan sekaligus perwakilan Pemuda Mata Air Mandonga, Ifal Chandra mengungkapkan bahwa ia sangat berterimakasih kepada semua teman-teman di Komunitas yang ikut berkontribusi dalam kegiatan tersebut.

Direktur Utama (Dirut) media online AmanahSultra.id ini juga menuturkan bahwa para pemuda mata air telah menunjukan sikap solid dan kompak dalam menyambut bulan ramadan.

"Alhamdulillah saya sangat bangga dan senang ternyata teman-teman masih solid dan saya sangat berterimakasih atas semua kontribusi teman-teman yang telah meluangkan rezekinya untuk membantu orang-orang tua kita yang membutuhkan, "ungkapnya

Tak hanya di Lorong Mata Air, dalam waktu dekat ini dua komunitas itu akan melakukan bagi paket sembako bagi warga di Kelurahan Tapulaga, Kabupaten Konawe.

Selain itu Ifal berharap dengan adanya kegiatan tersebut seluruh pemuda yang di Kota Kendari khususnya di Wilayah Kecamatan Mandonga, dapat menggunakan momen Ramadan ini untuk menyisihkan separuh rejeki berbagi dengan sodara-sodara yang membutuhkan.

 

Halaman:

Editor: Ifal Chandra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x