Perkuat Sinergitas, Polda Sultra Gelar Olahraga Bersama dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-78

- 14 Juni 2024, 16:34 WIB
Perkuat Sinergitas, Polda Sultra Gelar Olahraga Bersama dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-78
Perkuat Sinergitas, Polda Sultra Gelar Olahraga Bersama dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-78 /Dok. Kendari Kita/Emil

KENDARI KITA - Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polda Sultra mengadakan olahraga bersama yang diikuti oleh Forkopimda dan berbagai institusi terkait.

Acara yang berlangsung di Lapangan Apel Presisi Polda Sultra ini dibuka oleh Kapolda Irjen Pol Dwi Iriyanto, S.I.K., M.Si.

Hadir dalam acara tersebut, perwakilan dari Pj Gubernur Sultra, Kajati Sultra, Danrem 143 HLO, Kabinda Sultra, Kepala BNNP Sultra, Danlanal, Danlanud, dan kepala BPOM Sultra, serta pejabat utama Polda Sultra, perwira, bintara, dan tamtama TNI-Polri.

Baca Juga: Update Kode Redeem FF Hari ini 14 Juni 2024, Dapatkan Barbagai Hadiah Gratis

Dalam sambutannya, Kapolda Irjen Dwi Iriyanto menekankan pentingnya olahraga bersama sebagai sarana untuk merawat persaudaraan antar lintas institusi.

"Alhamdulillah saya lihat soliditas dan sinergitas antar institusi di Sulawesi Tenggara sangat erat dan baik. Hal ini terbukti dengan keberhasilan kita dalam penyelenggaraan berbagai agenda nasional yang dapat berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif," ungkap Kapolda, Jumat, 14 Juni 2024.

Kapolda juga mengajak semua pihak untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan, memperkokoh persaudaraan, dan menggunakan perbedaan untuk saling melengkapi, sehingga selalu solid dan kompak dalam pelaksanaan tugas.

Baca Juga: Harga Emas Antam 14 Juni 2024 Turun Rp8.000 jadi Rp1,333,000 per Gram

Acara dilanjutkan dengan jalan santai dan pembagian doorprize, yang menambah semarak perayaan Hari Bhayangkara ini.

Kegiatan ini tidak hanya memperkuat sinergitas antar institusi tetapi juga menjadi contoh persaudaraan yang baik bagi masyarakat Sulawesi Tenggara.

Halaman:

Editor: Emil Rusmawansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah