Dukung Pengembangan Wisata, BI Provinsi Sultra Tetapkan Desa Labengki Kecil Kawasan Wisata Digital

- 4 April 2023, 16:01 WIB
Kantor Perwakilan BI Sultra launching Desa Labengki Kecil, Kabupaten Konawe Utara, sebagai kawasan wisata digital.
Kantor Perwakilan BI Sultra launching Desa Labengki Kecil, Kabupaten Konawe Utara, sebagai kawasan wisata digital. /Mirkas/kendarikita.com

KENDARI KITA - Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) berkomitmen mendukung pengembangan wisata di bumi anoa, dengan mendorong digitalisasi pengelolaan kawasan wisata.

Kepala KPw BI Provinsi Sultra, Doni Septadijaya mengatakan, langkah awal dalam mendorong digitalisasi pengelolaan kawasan wisata di Sultra, pihaknya telah menetapkan Desa Labengki Kecil, Kabupaten Konawe Utara (Konut) sebagai kawasan wisata digital unggulan.

Lebih lanjut, Doni Septadijaya menyebutkan, terdapat dua upaya digitalisasi yang dilakukan, yakni dengan mendigitalisasikan transaksi keuangan di Desa Labengki Kecil dengan “mengQRISkan” 26 homestay yang terdapat di desa tersebut.

 

Baca Juga: Dispar Sultra Berpartisipasi di Asean Tourism Forum

"Tersedianya QRIS diharapkan dapat memudahkan proses transaksi bagi para pengunjung, sekaligus memudahkan proses pencatatan pendapatan homestay milik warga. Hal inilah yang menjadikan alasan Desa Labengki Kecil ditetapkan menjadi desa wisata QRIS pertama kalinya di Sulawesi Tenggara," ujar Doni Septadijaya, Selasa 14 April 2023.

Upaya selanjutnya adalah dengan launching Labengki Backpacker, platform digital yang memudahkan wisatawan untuk dapat berkomunikasi dengan pengelola homestay, sekaligus memilih paket wisata yang diinginkan dengan mudah.

"Labengki Backpacker menjadi solusi akses layanan informasi satu pintu wisatawan yang sebelumnya sangat terbatas, karena belum terintegrasinya informasi wisata di kawasan Labengki," jelasnya.

Halaman:

Editor: Mirkas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x