KSK Dianugerahi Lencana Bakti Transmigrasi dari Kementerian Desa PDTT

- 16 Mei 2023, 16:07 WIB
Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa (KSK), mengabadikan momen bersama jajaran Pemkab Konawe Usai Piagam Lencana Bakti Transmigrasi dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT).
Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa (KSK), mengabadikan momen bersama jajaran Pemkab Konawe Usai Piagam Lencana Bakti Transmigrasi dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT). /Istimewa/

KENDARI KITA-Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa (KSK), dianugerahi Piagam Lencana Bakti Transmigrasi dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT).

Penghargaan ini diberikan di sela-sela Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Tahun 2023, Yogyakarta, Selasa, 16 Mei 2023.

Acara tersebut dihadiri langsung Menteri Desa PDTT, Abdul Halim Iskandar dan Wakil Ketua DPR RI, Muhaimin Iskandar.

Baca Juga: Harga Emas Antam 16 Mei 2023 Mulai Melonjak, Tembus ke Level Rp 1.064.000 per Gram

Penghargaan ini merupakan penghargaan keempat tingkat nasional yang diterima KSK dalam kurun waktu empat bulan terakhir.

Acara yang berlangsung Universitas Gajah Mada tersebut bgitu meriah karena dihadiri ribuan orang.

Sejumlah kepala daerah dan warga calon transmigran tampak memenuhi auditorium kampus.

Baca Juga: KI Sultra Tekankan Pentingnya Peran Masyarakat Mengawal Keterbukaan Informasi Pemilu

Ada tiga kategori penghargaan yang diberikan Kementerian Desa PDTT pada kesempatan itu.

Pertama, penghargaan untuk kepala daerah atas kontribusi dan kerja keras dalam menyukseskan program transmigrasi.

Halaman:

Editor: Mirkas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x