Golkar Resmi Daftarkan Calegnya ke KPU Wakatobi

- 14 Mei 2023, 20:06 WIB
Wakil Ketua I DPD Partai Golkar, H. Hamiruddin, menyerahkan dokumen pendaftaran 25 Caleg ke KPU Wakatobi, Minggu, 14 Mei 2023.
Wakil Ketua I DPD Partai Golkar, H. Hamiruddin, menyerahkan dokumen pendaftaran 25 Caleg ke KPU Wakatobi, Minggu, 14 Mei 2023. /Istimewa/

KENDARI KITA-Partai Golkar Resmi Mendaftarkan 25 Bakal Calegnya sebagai peserta Pemilu 2024 ke KPU Wakatobi.

Pendaftaran dipimpin langsung Wakil Ketua I DPD Partai Golkar yang juga menjabat sebagai Ketua DPRD Wakatobi,  H. Hamiruddin.

Hamirudddin didampingi Sekretaris DPD L.M Salih Hanan, Ketua Bappilu Golkar,  Arman Alini dan seluruh anggota Fraksi Partai Golkar Wakatobi ,serta seluruh bacaleg Dapil I dan V.

Baca Juga: Maling Laptop di Kadia Berhasil Diringkus Buser 77 Polresta Kendari

Berkas calon Partai Golkar diterima langsung Ketua KPUD Wakatobi, Abdul Rajab, didampingi seluruh jajaran komisioner KPUD, disaksikan oleh Komisioner Bawaslu dan segenap staf sekretariat KPUD.

H. Hamiruddin selaku wakil ketua I menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada KPUD Wakatobi atas penerimaan berkas Partai Golkar yang sudah dinyatakan lengkap.

" Semoga Golkar semakin berjaya di Kabupaten Wakatobi,"ujarnya, Minggu, 24 Mei 2023.

Baca Juga: Klaim Hadiah yang Tersimpan di Dalam Kode Redeem FF 14 Mei 2023, Klaim dan Dapatkan Sekarang

Ketua Bappilu Golkar Wakatobi, Arman Alini, juga menyampaikan optimisme bahwa partai Golkar akan menjadi pemenang Pemilu dan Pileg 2024 dengan target perolehan 12 kursi di parlemen.

"Target 12 bukan tanpa alasan. Sebab di Pileg 2019 Golkar mampu mencetak 9 kursi. Dengan komposisi caleg-caleg potensial di perhelatan pileg 2024, kami optimis menambah peroleh kursi di DPRD Wakatobi," pungkasnya.

Halaman:

Editor: Mirkas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x