Kebanggan Kery di Puncak Peringatan HUT ke-63 Kabupaten Konawe

- 3 Maret 2023, 23:41 WIB
Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa di puncak peringatan HUT ke-63 Kabupaten Konawe.
Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa di puncak peringatan HUT ke-63 Kabupaten Konawe. /Ilfa/kendarikita.com

KENDARI KITA - Kebanggan Kery Saiful Konggoasa (KSL) di puncak peringatan HUT ke-63 Kabupaten Konawe yang ditandai dengan suksesnya seremonial upacara HUT, dan diwarnai pelaksanaan beragam event yang memukau publik. 

Beragam kegiatan yang digelar kian memeriahkan HUT Kabupaten Konawe. Mulai dari atraksi terjun payung 12 personil Polri, penandatanganan MoU dengan Pemkab Muna Barat (Mubar), hingga pemberian penghargaan kepada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Konawe.

Bagi Kery Saiful Konggoasa (KSK), Konawe yang kini berusia 63 tahun tentu menjadi momentum yang tepat untuk terus membangkitkan semangat masyarakat terus menjaga daerah tercinta di tengah keberagaman.

 

Baca Juga: Atraksi 12 Penerjun Pukau Masyarakat, Empat Bendera Berkibar di Langit Konawe, Ada Wajah KSK

Apalagi, kemeriahan HUT Konawe kali ini tepat di tahun kesembilan dirinya menahkodai daerah tersebut. Tersisa satu tahun lagi, periodesasinya bakal berakhir.

Sehingga, KSK nampak terharu dan. Kendati demikian, Ia juga merasa bangga telah diberikan amanah dan kesempatan untuk menata pembangunan Konawe.

"Saya bangga menjadi Bupati Konawe. Mari kita selalu menunjukan jati diri kita sebagai warga Sulawesi Tenggara, kita tunjukan kebudayaan dan adat istiadat yang kaya," ungkap Bupati Konawe dua periode itu, Jumat 3 Maret 2023.

Halaman:

Editor: Mirkas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x