Cara Kejati Sultra Peringati Hari Anti Korupsi Sedunia

- 9 Desember 2022, 11:40 WIB
ejaksaan Tinggi (Kejati)  Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), memperingati hari anti korupsi sedunia, 9 Desember 2022 lewat aksi sosialisasi sekaligus bagi-bagi sticker yang berisi narasi penolakan terhadap korupsi, di ruas jalan Kantor Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tenggara.
ejaksaan Tinggi (Kejati) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), memperingati hari anti korupsi sedunia, 9 Desember 2022 lewat aksi sosialisasi sekaligus bagi-bagi sticker yang berisi narasi penolakan terhadap korupsi, di ruas jalan Kantor Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tenggara. /Istimewa/

KENDARI KITA-Kejaksaan Tinggi (Kejati)  Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), memperingati hari anti korupsi sedunia, 9 Desember 2022 lewat aksi sosialisasi sekaligus bagi-bagi sticker yang berisi narasi penolakan terhadap korupsi, di ruas jalan Kantor Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tenggara.

Aksi tersebut dipimpin Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tenggara Subeno, SH.MM di dampingi oleh Asisten Bidang Tindak Pidana Khusus Setyawan Nur Choliq, SH.MH dan di ikuti oleh Koordinator, Para Kasi dan pegawai di lingkungan Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tenggara.

Baca Juga: Dua Kereta Tabrakan di Barcelona, 150 Orang Dilaporkan Terluka

"Kami erharap dengan adanya kegiatan pembagian stiker dalam rangka memperingati Hari Antikorupsi Sedunia 2022 masyarakat lebih mengetahui lagi resiko perbuatan korupsi dan bahaya latennya. Dan dengan peringatan Hari Antikorupsi Sedunia 2022 ini diharapkan Indonesia pulih dan Indonesia lawan korupsi," kata Subeno, Jumat, 9 Desember 2022

Aksi bagi-bagi stiker Hari Antikorupsi Sedunia 2022 tersebut dimulai oleh Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tenggara.

Baca Juga: BNPT Telusuri Dalang Dibalik Peristiwa Bom Bunuh Diri di Polsek Astana Anyar Bandung

Kemudian dilanjutkan sosialisasi kilat anti korupsi sekaligus pembagian dan penempelan stiker di kendaraan-kendaraan baik roda empat maupun roda dua yang melewati rute Kantor Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tenggara.

Terlihat masyarakat sangat antusias ketika kendaraan mereka di pasangi stiker Hari Antikorupsi Sedunia oleh Wakajati Sultra Subeno, SH.MM, Aspidsus Setyawan Nur Choliq, SH.MM dan para pegawai Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tenggara.



Editor: Mirkas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x