Lagi Asyik Mancing di Perairan Wakatobi, Lansia ini Tiba-tiba Hilang

- 18 Juni 2022, 20:08 WIB
Tim Rescue Pos SAR Wakatobi saat melakukan pencarian terhadap korban (Foto KendariKita-PikiranRakyat)
Tim Rescue Pos SAR Wakatobi saat melakukan pencarian terhadap korban (Foto KendariKita-PikiranRakyat) /

 

 

KENDARI KITA - Kecelakaan yang membahayakan nyawa manusia terjadi di Kabupaten Wakatobi, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Baru-baru ini kecelakaan kapal over boat yakni satu orang nelayan hilang menimpa seorang pria lansia bernama Nandisa (68).

Warga Kelurahan Waetuno, Kecamatan Wangi-wangi, Kabupaten Wakatobi ini dikabarkan hilang di perairan Patuno Wangi-wangi sejak Jumat (17/6/2022)

Peristiwa ini diterima Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) atau Basarnas Kendari dari laporan Darmin selaku kerluarga korban pada Sabtu (18/6/2022).

Singkat cerita, peritiwa ini bermula saat korban keluar memancing menggunakan longboat diperairan Patuno, Kelurahan Wetuno pada Jumat (17/6/2022) pukul 08.00 WITA.

Anehnya korban yang biasanya pulang melaut pukul 13.00 WITA rupanya tak kunjung muncul kerumahnya hingga pukul 16.00 WITA.

Ihwal ini pun membuat keluarga korban beserta warga disana bersama sama mencari keberadaan Nandisa ini. proses pencarian pun sempat menemui titik terang usai longboat korban ditemukan sekitar 317 meter dari bibir pantai Desa Patuno.

Halaman:

Editor: Ifal Chandra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x