KKB Papua Ajukan Sederet Tuntutan sebagai Syarat Pembebasan Sandera Pilot Susi Air

- 10 Maret 2023, 13:17 WIB
Pilot Susi Air, Philip Mark Mehrtens (tengah), yang disandera KKB Papua pimpinan Egianus Kogoya.
Pilot Susi Air, Philip Mark Mehrtens (tengah), yang disandera KKB Papua pimpinan Egianus Kogoya. /Tangkapan layar video ABC News/

Komandan Satgas Damai Cartenz Kombes Pol Faizal Rahmadani masih kesulitan melacak posisi  pilot Susi Air, Philip Mark Mehrtens. Sebab kata Faizal, KKB sengaja melakukan penyanderaan dengan pemetaan terukur, termasuk mencari persembunyian dan perpindahan lokasi penyanderaan.

"KKB senantiasa membawa sandera berpindah-pindah, dan diduga tidak bersama Egianus Kogoya," ujar Faizal Rahmadani dalam pernyataan pada Kamis, 9 Maret 2023, dari pikiran-rakyat.com, Jumat, 10 Maret 2023.

"Tidak ada batas waktu untuk membebaskan sandera. Semuanya harus matang guna meminimalisasi jatuhnya korban, baik di tengah masyarakat maupun aparat keamanan," ujarnya menegaskan.

Baca Juga: Ruang Terbuka Asri Jadi Tempat Pesta Miras, Warga Amonggedo Minta Polisi Segera Bertindak

Satgas Damai Cartenz hingga kini belum berencana menambah personel taktis pencarian dan pembebasan sandera yang didalangi KKB Nduga.

"Pencarian terhadap pilot Philip terus dilakukan dan diperluas termasuk dilakukan di Kabupaten Lanny Jayapura," kata Faizal.

Philip Mark Mehrtens diketahui telah disandera KKB sejak 7 Februari silam usai mendarat di landasan Lapangan Terbang Distrik Paro, Nduga, Papua Pegunungan dengan menggunakan pesawat Pilatus Porter PC 6/PK-BVY milik maskapai Susi Air.***

Halaman:

Editor: Mirkas

Sumber: Pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x