Lestarikan Kearifan Lokal, Titin Nurbaya Saranani Soft Launching Gaun Motif Daun dan Ulat Sagu

- 4 Maret 2023, 17:34 WIB
Titin Nurbaya Saranani (tengah) launching busana motif daun dan ulat sagu rancangannya
Titin Nurbaya Saranani (tengah) launching busana motif daun dan ulat sagu rancangannya /Ilfa/kendarikita.com

KENDARI KITA - Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Konawe soft launching desain gaun motif daun dan ulat sagu.

Soft launching tersebut dilakukan pada puncak Hari Ulang Tahun (HUT) ke-63 Kabupaten Konawe, Jumat 3 Maret 2023 malam.

Kegiatan tersebut menampilkan koleksi gaun berbahan kain tenun khas Konawe karya Ketua Dekranasda Konawe, Titin Nurbaya Saranani.

Baca Juga: Lirik Wulele Sanggula, Lagu Daerah Suku Tolaki yang Dinyanyikan Iwan Fals Saat Konser di HUT Konawe

Koleksi busana Titin Nurbaya itu diperagakan oleh finalis Putri Indonesia tahun 2104, Endang M. Lahari dan finalis Putri Wisata 2022, Egi.

Titin Nurbaya Saranani menyampaikan alasan dirinya membuat desain tenunan tersebut.

Istri Bupati Konawe itu mengatakan, bahwa dirinya ingin melestarikan salah satu kearifan lokal di Sulawesi Tenggara (Sultra), khususnya di Kabupaten Konawe.

Baca Juga: Konser di Konawe, Iwan Fals Lantunkan Lagu Daerah Suku Tolaki 'Wulele Sanggula'

"Karena tidak bisa dipungkiri kita ini etnis asli Suku Tolaki, makanan pokok kita selain nasi itu adalah olahan sari sagu yakni sinonggi. Dan sekarang bukan hanya masyarakat Tolaki saja yang suka sinonggi, berbagai macam etnis yang sudah menetap di Konawe ini sudah senang dengan makanan khas Tolaki itu," katanya.

Halaman:

Editor: Mirkas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x