Aksi Tanam Pohon Awali Rangkaian Musyawarah Besar III IKA FISIP UHO, Dihadiri Tina Nur Alam

- 3 Maret 2023, 11:34 WIB
Anggota DPR RI, Tina Nur Alam lakukan penanaman pohon bersama IKA FISIP UHO, Jumat 3 Maret 2023.
Anggota DPR RI, Tina Nur Alam lakukan penanaman pohon bersama IKA FISIP UHO, Jumat 3 Maret 2023. /Mirkas/kendarikita.com

KENDARI KITA - Ikatan Alumni (IKA) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Halu Oleo (UHO) menggelar aksi penanaman pohon, di halaman kampus FISIP UHO, Jumat 3 Maret 2023.

Kegiatan penanaman pohon tersebut merupakan bagian dari rangkaian pelaksanaan musyawarah besar (Mubes) III IKA FISIP UHO, yang akan digelar pada 18 Maret 2023.

Anggota DPR RI Dapil Sultra, Tina Nur Alam dan Ketua DPRD Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) Irham Kalenggo nampak turut hadir dalam kegiatan tersebut.

 

Baca Juga: Nyatakan Siap Maju di Pilgub Sultra, Tina Nur Alam Tunggu Hasil Survei

Tina Nur Alam yang merupakan alumni FISIP UHO angkatan 1981 itu mengapresiasi aksi penanaman pohon yang diinisiasi panitia Mubes III IKA FISIP UHO.

Lebih lanjut, Tina Nur Alam mengatakan, penanaman pohon tersebut meruapakan suatu hal yang positif. Dan seharusnya para alumni UHO secara umum dapat melakukan hal yang sama.

"Seharusnya para alumni UHO ini, yang terdiri dari beberapa fakultas, dapat memberikan contoh seperti yang dilakukan FISIP ini," katanya.

Halaman:

Editor: Mirkas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x