Bappilu PKS Kendari Susun Persiapan Pemilu 2024, Sederet Nama Figur Internal Mulai Mencuat

- 12 Februari 2023, 23:59 WIB
Logo Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
Logo Partai Keadilan Sejahtera (PKS) /Istimewa/

KENDARI KITA-Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Kendari, Syarifuddin, mengaku sedang menyusun sederet persiapan menghadapi Pemilu 2024.

Salah satu persiapan yang dilakukan adalah merekrut calon anggota legislatif, serta menyusun persiapan menghadapi Pemilihan Wali Kota Kendari.

Baca Juga: Mengintip Tradisi Valentine di Malaysia, India, Spanyol dan Skotlandia

"Layaknya partai-partai yang lain, PKS juga tengah mempersiapkan perhelatan politik untuk pilcaleg di 2024 yang hingga saat ini telah tuntas dalam hal perekrutan bacaleg di semua dapil," ujar Syarifuddin melalui keterangan tertulisnya, Minggu, 12 Februari 2023.

"Sama halnya juga persiapan untuk bertarung di perhelatan Pilwali November 2024 mendatang," imbuhnya.

 Baca Juga: Keutamaan dan Hakikat Ibadah Puasa Ramadhan

Syarifuddin juga mengungkapkan sederet figur yang internal PKS yang mengemuka dalam bursa Pilwali Kendari 2024 mendatang.

"PKS sudah mulai mencanangkan nama-nama kader internal PKS yang sudah sering disebut seperti pak Sulkarnain, pak Musadar Mappasomba, Riski Brilian Pagala, serta pak Subhan," katanya.

Baca Juga: Liga Sentra Indonesia Zona Sulawesi Tenggara Daratan Resmi Dihelat di Kolaka

Syarifuddin juga mengungkapkan atu nama figur baru lainnya yang mulai jadi perbincangan khayak.

Halaman:

Editor: Mirkas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x