Keistimewaan Malam Lailatul Qadar di Bulan Ramadhan

- 5 Maret 2023, 22:11 WIB
Ilustrasi-Keistimewaan malam Lailatul Qadar.
Ilustrasi-Keistimewaan malam Lailatul Qadar. /Pixabay.com/surgull01 / 7 images/

KENDARI KITA-Bagi umat muslim yang memahami makna Lailatul Qadar diantara 30 hari waktu ibadah bulan suci Ramadhan, niscaya mereka pun memahami segala atau sebagian keutamaan didalamnya.

Lailatul Qadar adalah waktu yang sangat istimewa bagi umat muslim.

Keistimewaan Lailatul Qadar bahkan dituangkan ke berbagai perumpamaan yang indah.

Baca Juga: Gerak Cepat Pemkot Kendari Tangani Dampak Hujan Badai Disertai Angin Kencang

Gejala atau pertanda datangnya saja memberikan makna yang dalam bagi umat muslim sedunia.

Malam Lailatul Qadar disebut berada diantara membekunya air, heningnya malam, menunduknya pepohonan, yang menandakan keistimewaan dan tanda-tanda kebersaran Allah SWT.

Tanda-tanda tersebut diimani oleh setiap Muslim, yang juga diterangkan dalam Al-Qur’an, bahwa “Ada suatu malam yang bernama Lailatul Qadar” (QS Al-Qadr: 1) dan malam itu merupakan “malam yang penuh berkah di mana dijelaskan atau ditetapkan segala urusan besar dengan kebijaksanaan” (QS Ad-Dukhan: 3).

Baca Juga: Single Baru J-Hope BTS 'On the Street Ft J. Cole, Rajai Tangga Lagu Itunes, Mejeng di Chart Global Spotify

Lailatul Qadar tak diketahui pasti kapan datangnya. Namun ia jelas  berada diantara rentang 30 hari waktu bulan suci Ramadhan.

Umat muslim bisa membaca tanda-tandanya. Tujuannya, tak lain agar dapat menikmati malam Lailatul Qadar dengan memperbanyak amalan ibadah, meluruskan niat mendekatkan diri kepada sang pencipta, Allah SWT.

Para ulama tealah menjelaskan keutamaan  malam yang keistimewaannya lebih daripada 1000 bulan ini.

Halaman:

Editor: Mirkas

Sumber: nu.or.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x