Jadi Sasaran Amukan ODGJ, Tiga Warga Konawe Jalani Perawatan Intensif di RS Bhayangkara Kendari

- 15 Februari 2023, 18:50 WIB
ODGJ pelaku penganiayaan terhadap tiga warga Konawe jalani perawatan di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Kendari.
ODGJ pelaku penganiayaan terhadap tiga warga Konawe jalani perawatan di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Kendari. /Ilfa/kendarikita.com

KENDARI KITA - Tiga warga Konawe jadi sasaran orang dalam gangguan jiwa (ODGJ) yang mengamuk menggunakan senjata tajam (Sajam) berupa parang, sekitar pukul 07.00 Wita, Rabu 15 Februari 2023.

Akibatnya, tiga korban ODGJ tersebut alami luka-luka dan kini tengah menjalani perawatan intensif di Rumah sakit (RS) Bhayangkara Kota Kendari.

Sedangkan pelaku penganiayaan bernama Miswan mengalami luka terbuka pada kepala bagian belakang. 

 

 

Pelaku merupakan warga Desa Baini, Kecamatan Sampara, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara.

Baca Juga: Lagi, Dua Pelajar di Konawe Adu Jotos, Viral di Medsos

Kapolsek Sampara, AKP Suhardi dalam keterangan tertulisnya membenarkan perihal peristiwa penganiayaan yang dilakukan ODGJ itu.

"Pelaku melakukan tindakan penganiayaan terhadap tiga orang warga menggunakan sebilah parang," ujar Kapolsek Sampara.

Halaman:

Editor: Mirkas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x