Nilai Outflow Uang Rupiah di Sultra Periode Ramadhan dan Idul Fitri 2023 Menurun

- 29 April 2023, 14:46 WIB
Kepala KPw BI Sultra, Doni Septadijaya (kanan) saat diwawancarai awak media di Kota Kendari.
Kepala KPw BI Sultra, Doni Septadijaya (kanan) saat diwawancarai awak media di Kota Kendari. /Mirkas/kendarikita.com

KENDARI KITA-Bank Indonesia Sulawesi Tenggara (BI Sultra), mencatat penurunan nilai outflow atau jumlah uang Rupiah yang keluar selama periode Ramadhan dan Idul Fitri 2023 di Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) yakni Rp 1,4 triliun.

Nilai outflow tersebut lebih rendah dibandingkan tahun sebelumnya yakni sebesar Rp 1,5 triliun.

"Uang keluar atau outflow sepanjang Ramadhan dan Idul Fitri 2023 ini mencapai Rp1,4 triliun. Uang yang paling besar penarikan dari perbankan sebesar Rp1,03 triliun," kata Kepala BI Sultra Doni Septadijaya, melansir laman Sultra.Antaranews.com, Sabtu, 29 April 2023.

Baca Juga: Kantor PUPR Mubar Hangus Terbakar, Semua Dokumen Penting Ludes Dilalap Api

Sedangkan  uang Rupiah masuk (inflow) selama Ramadhan dan Idul Fitri tahun 2023 kali ini mencapai Rp36,51 miliar.

Doni mengatakan, sumber inflow didominasi penyetoran perbankan sebesar Rp26,96 miliar.

Sedangkan sisanya berasal dari penukaran uang dari masyarakat dan penarikan dari titipan kas keliling yang berada di Kabupaten Kolaka dan Kota Baubau.

Baca Juga: Ihwal Kematian 90 Penganut Sekte Sesat di Kenya Terungkap, Diduga Berpuasa Sampai Mati demi Tiket ke Surga

BI Sultra memprediksi puncak arus inflow di Sultra terjadi pada minggu pertama bulan Mei 2023.

"Kami memperkirakan puncak inflow akan terjadi pada bulan Mei terutama di minggu pertama kami perkirakan ada Rp970 miliar yang akan masuk ke BI, ini merupakan angka yang umum karena tahun lalu juga inflow yang masuk juga sebesar itu," ujar Doni.

BI Sulawesi Tenggara sebelumnya diketahui telah menyiapkan 99 titik lokasi penukaran uang selama bulan Suci Ramadhan hingga menjelang Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah.

Baca Juga: Horoskop Cinta Scorpio dan Sagitarius 28 April 2023: Hindari Bersikap Terlalu Posesif

Lokasi penukaran uang tersebar di 17 kabupaten/kota se-Sultra seperti di Kota Kendari sebanyak 46 titik dan 15 titik di Kota Baubau.

Sedangkan sisanya tersebar di 15 kabupaten lainnya, utamanya pada daerah yang memiliki cabang bank termasuk layanan pada mobil kas keliling.

Layanan penukaran uang yang disediakan termasuk uang lusuh dan tidak layak edar dengan ketentuan tertentu, termasuk penukaran uang pecahan kecil untuk kebutuhan masyarakat selama Ramadan dan Idul Fitri 2023.

Baca Juga: Puan Maharani Bicara Soal Jaminan Keselamatan Ratusan WNI yang Dikepung Konflik Sudan

Program ini melibatkan seluruh perbankan yang ada di wilayah Sultra.

BI Sultra diketahui menyiapkan sebanyak 1,9 triliun untuk layanan penukaran uang tahun 2023 khususnya selama Ramadhan dan Idul Fitri 2023

Nominal itu naik 28 persen dari tahun sebelumnya yang disediakan sebanyak Rp1,54 triliun.

Halaman:

Editor: Mirkas

Sumber: sultra.antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x